Brilio.net - Kaesang Pangarep, putra bungsu dari Presiden Joko Widodo tengah menggelar rangkaian acara pernikahannya dengan Erina Sofia Gudono sejak Kamis (8/12) lalu. Salah satunya ada upacara malam midodareni yang dikenal dengan prosesi adat Jawa bagi pengantin perempuan menjelang ijab kabul di pesta pernikahan. Prosesi ini pun jadi momen perkenalan kedua keluarga besar penganten.
Malam Midodareni pernikahan Kaesang dan Erina ini diadakan di kediaman keluarga Gudono di Dusun Purwosari, Mlati, Sleman, Yogyakarta pada Jumat (9/12). Acara yang satu ini berlangsung secara tertutup lantaran hanya dihadiri keluarga serta kerabat dari kedua mempelai. Dalam upacara ini, keluarga Kaesang menemui keluarga Erina untuk memberikan seserahan dan mengikuti sederet rangkaian prosesi.
-
7 Momen Kaesang antar seserahan untuk Erina, salah satu isinya pisang Jokowi mengungkapkan jika salah satu isi peningsetan adalah pisang.
-
Dibalik kemewahan nikahan Kaesang-Erina, intip keseruan ibu-ibu rewang yang siap antarkan makanan Beberapa makanan yang sudah dibuat seperti ayam goreng, krupuk, tahu tempe goreng, pepes, sayur asem, dan masih banyak lagi.
-
Gunakan adat Yogyakarta, 13 momen akad nikah Kaesang dan Erina Gudono ini sakral banget Kaesang memberikan mahar kepada Erina Gudono berupa seperangkat alat sholat, logam mulia 10, 12, 20, 22 gram dan uang tunai sebesar Rp 300.000.
Tak hanya dari Kaesang sebagai mempelai pria, seserahan juga diberikan oleh Erina sebagai bentuk balasan dari pihak mempelai wanita. Balasan seserahan ini dikenal pula dengan istilah "angsal-ungsul". Jenis seserahan "angsal-ungsul" dalam adat Jawa ini pun tidak ada spesifikasi khusus, bisa berupa barang maupun hantaran makanan.
Jenis hantaran angsal-ungsul midodareni yang diberikan pihak Erina untuk keluarga Kaesang pun berisi deretan makanan yang dihias begitu elegan. Penasaran apa saja? Berikut 10 hantaran makanan yang diberikan pihak Erina Gudono untuk keluarga Kaesang saat midodareni, dilansir BrilioFood dari Instagram/@hand.taran pada Minggu (11/12).