Brilio.net - Siapa sih yang nggak suka dengan mi instan? Makanan lezat ini memang paling enak disajikan dengan telur setengah matang, potongan cabai, sayuran, dan disantap selagi panas.
Namun berbeda dengan mi instan asal Jepang ini. Pasalnya mi instan bernama Cup Noodle Somen, mi instan dalam cup dengan campuran unik, dikemas agar bisa dinikmati dengan es batu. Sensasi rasanya disempurnakan dengan sedikit rasa jeruk yang cocok disantap saat musim panas. Biasanya, masyarakat Jepang mengonsumsi mi instan ini ketika sudah memasuki musim panas.
-
Unik, mi kuah asal Jepang ini menggunakan kaldu dari tinta cumi Pecinta mi wajib tahu dan segera mencoba.
-
Unik dan menyegarkan, mi instan ini diseduh pakai air teh Kamu bisa bayangin rasanya nggak?
-
15 Resep makanan kekinian berbahan mi instan, enak dan mudah dibuat Bahan makanan ini bisa jadi 'jalan ninja' dimasak ketika akhir bulan.
Dilansir brilio.net dari rocketnews, Rabu (21/6), mi instan ini tak berbeda dengan mi instan cup biasa, namun dengan memasukkan beberapa potong es batu di dalamnya, kamu akan merasakan sensasi yang berbeda. Bahkan, jika penikmat mi instan cup versi hangat, rasa mi yang satu ini juga tetap mampu memanjakan lidah kamu loh.
Cup Noodle Somen Yuzu Flavor ini terdiri dari perpaduan mi gandum yang kenyal dengan tambahan air kaldu gurih rasa ayam dan kombu serta sedikit sentuhan rasa jeruk yuzu. Mi instan cup ini juga dilengkapi dengan potongan ikan dan telur, daun bawang, dan kamaboko (pasta ikan kukus) dalam bentuk bunga berwarna merah muda.
Hmmm, nyummy....