Sedangkan untuk api kompor, pastikan dalam kondisi yang tidak terlalu panas terus menerus. Karena hal ini dapat membuat ikan asin jadi terlalu garing dan rasanya pun akan pahit. Tapi jika menggunakan api terlalu kecil dan lama juga dapat membuat teksturnya jadi lembek. Sebaiknya gunakan api sedang namun dengan kondisi minyak yang sudah panas saat ikan akan digoreng. Dengan begitu, ikan akan lebih renyah dan garing.
foto: YouTube/mbak zaim
-
Cuma pakai tambahan 1 bahan, begini trik goreng ikan asin agar renyah dan tak keras Tak perlu direbus, diungkep, atau dimasak lama, ada satu trik menggoreng ikan asin supaya hasilnya renyah dan tak keras.
-
Tak perlu tepung, ini cara jitu menggoreng ikan asin supaya renyah, tak hancur, dan minyak antimeletup Ikan utuh, garing sempurna, nikmat deh disantap dengan nasi hangat.
-
Bukan direbus, ini cara menggoreng ikan teri medan agar tak keasinan, garing, dan renyah tahan lama Jika salah metodenya, hasilnya bisa alot bahkan juga rasa asinnya malah dominan.
Ditonton hampir 20 ribu kali, trik menggoreng ikan asin ini langsung menuai perhatian dan banjir komentar pengguna YouTube lainnya. Tidak sedikit yang merasa video tersebut begitu bermanfaat.
"Masyaallah baru tahu cara ini... Syukron tipsnya ukhti," kata YouTube/yumna Ja'far official.
"Makasi ya atas prakteknya jadi saya tau sekarang caranya supaya ngga hancur semoga sehat ya," sahut YouTube/RAYYA IRWAN.
"Pengen nyoba ah," papar YouTube/Salima j.
"Terima kasih mbak,udah berbagi ilmu bermanfaat," ungkap YouTube/Ayu Nurfaranisa.
"Terimakasih tipsnya cara goreng ikan, mantap," tulis YouTube/Jacob Prasetyo channel.