Brilio.net - Pohon pepaya bisa dimanfaatkan menjadi bahan makanan. Nggak cuma buah dan daunnya saja, namun bagian bunganya juga bisa diolah jadi berbagai menu. Misalnya ditumis dengan berbagai bumbu.

Bunga pepaya sebenarnya punya cita rasa pahit. Namun, sebagian orang justru gemar mengonsumsinya karena rasa khasnya tersebut. Karena jika dimasak dengan benar pun, olahan bunga pepaya menawarkan cita rasa lezat. Cocok disajikan sebagai lauk sehari-hari.

Belum lagi, bunga pepaya punya banyak khasiat bagi tubuh. Dilansir dari vinmec.com, kandungan bunga pepaya dapat menstabilkan tekanan darah, mencegah penyakit jantung, hingga mengurangi risiko kanker.

Tak banyak orang tahu, ternyata rasa pahit bunga pepaya bisa dikurangi, lho. Ada sejumlah trik memasak bunga pepaya supaya cita rasa pahitnya berkurang. Trik ini juga sempat dibagikan oleh pengguna YouTube Mbok Midut.



Sebenarnya Pahit Bunga Pepaya Tetap Lezat.

Dilansir BrilioFood dari YouTube Mbok Midut pada Rabu (23/8), cuci bersih bunga pepaya yang akan diolah. Jika sudah, masukkan ke mangkuk.

foto: YouTube/Mbok Midut

Tambahkan 3 sdm garam lalu remas-remas bunga pepaya sampai mengeluarkan cairan. Proses ini berfungsi untuk mengurangi rasa pahit pada bunga pepaya.

"Kalau udah diamkan dulu sekitar 10 menit," ungkapnya lebih lanjut.

foto: YouTube/Mbok Midut

Ambil bunga pepaya lalu bilas di bawah air mengalir. Meski nutrisinya bisa ikut larut, namun proses ini berfungsi untuk membersihkan garam yang ada di permukaan bunga pepaya.

foto: YouTube/Mbok Midut

Setelah dicuci bersih, tiriskan bunga pepaya. Sementara itu, siapkan panci berisi air. Tambahkan sejempol asam jawa lalu rebus sampai mendidih.

foto: YouTube/Mbok Midut

Masukkan bunga pepaya yang sudah dicuci bersih setelah air mendidih. Rebus bunga pepaya dengan larutan asam jawa selama beberapa menit. Jika teksturnya sudah empuk, langsung angkat dan tiriskan.

foto: YouTube/Mbok Midut

Bunga pepaya yang sudah diolah bisa langsung dimasak sesuai selera. Dalam video tersebut, ia mengolah bunga pepaya jadi tumisan. Karena sudah diolah sebelumnya, tumisan bunga pepaya ini tak terlalu pahit.

foto: YouTube/Mbok Midut

Gimana, simpel banget kan triknya? Menilik unggahan milik YouTube Mbok Midut, video ini sudah ditonton lebih dari 26 ribu kali.