Brilio.net - Ayam bakar bisa jadi menu makanan sehari-hari yang lezat dan menggugah selera. Disantap pakai nasi hangat, sayuran, serta sambal bikin makan ayam bakar jadi terasa semakin nikmat. Selain jadi lauk sehari-hari, ayam bakar juga jadi menu andalan saat berkumpul bersama keluarga dan sahabat.

Agar lebih enak, kamu bisa memilih menggunakan ayam kampung sebagai bahan dasarnya. Meski bagian dagingnya lebih sedikit, namun cita rasa ayam kampung lebih gurih dibandingkan ayam potong biasa.

Sayangnya, jika tidak diolah dengan cara yang benar, tekstur ayam bakar malah akan terasa alot. Tentunya kenikmatan ayam bakar pun berkurang.