Brilio.net - Minum kopi sudah jadi gaya hidup kebanyakan orang zaman sekarang. Dilansir dari psychologytoday.com, penelitian menunjukkan, minum kopi bisa menstimulasi pelepasan hormon dopamin yang dapat membantu tubuh lebih berenergi dan segar. Pantas saja kopi kerap jadi pilihan minuman untuk dikonsumsi sebelum maupun saat beraktivitas, ya?

Di samping itu, kopi juga punya sejumlah khasiat untuk kesehatan, lho. Dikutip dari hopkinsmedicine.org, kopi bisa membantu kerja tubuh memproses glukosa lebih baik, mengurangi risiko gagal jantung, mencegah perkembangan penyakit parkinson, menguatkan DNA tubuh, dan lain sebagainya.

Namun, penting pula untuk memerhatikan cara minum kopi yang tepat agar tidak merugikan kesehatan. Misalnya, dengan menghindari minum kopi saat mendekati waktu tidur agar tidak insomnia, memilih jenis kopi yang berkualitas dan organik, menghindari minum kopi berlebihan, serta mengurangi penambahan gula atau krimer secara berlebih.

Buat penggemar kopi, meski tak punya coffee maker atau mesin khusus pembuat kopi, kamu tetap bisa membuat kopi senikmat yang dijual di coffee shop, lho. Bikin kopi sendiri di rumah bisa jadi jalan ninja untuk menghemat keuangan biar nggak selalu jajan kopi melulu. Rahasia kopi yang enak seperti di coffee shop ada pada proses menyeduhnya.

Cara bikin kopi tanpa mesin pun dibagikan oleh salah seorang warganet di TikTok bernama Arumdhini. Melalui video yang diunggah, kali ini ia menggunakan kopi hitam asal Lampung. Namun menurutnya bisa pula pakai jenis kopi apapun sesuai kebutuhan.

"Dimasak kayak gini itu aroma kopinya keluar, sari-sarinya keluar, patinya juga keluar, jadi rasanya makin terasa, makin enak, kayak di itu toko-toko kopi yang terkenal tuh," jelasnya dikutip BrilioFood dari TikTok/@arumdhini pada Rabu (12/10).