Beruntungnya, salah satu warganet pernah membagikan trik ampuh menghilangkan bau tanah dan lendir pada ikan patin. Melalui akun YouTube Ju Nita, dia membeberkan trik yang lebih ampuh dengan menggunakan bahan dan cara lain, bukan pakai jeruk nipis. Tak perlu khawatir, caranya praktis ditiru dan bahannya pun mudah didapat.
foto: YouTube/Ju Nita
-
13 Resep ikan patin paling sedap, lembut, sederhana, dan antiamis Dimarinasi dengan berbagai bumbu.
-
Cuma pakai bahan-bahan dapur, ini cara ampuh hilangkan bau amis di ikan patin Terkadang meski sudah dicuci dan dimasak, bau amis dan lumpur tetap menempel di daging ikan patin.
-
Cara membersihkan ikan agar bebas lendir dan tak amis dengan satu bahan dapur, tak perlu jeruk nipis Ternyata air jeruk nipis tidak cukup untuk membersihkan ikan secara menyeluruh.
Dilansir BrilioFood dari YouTube Ju Nita pada Jumat (23/6), hal pertama yang harus dilakukan adalah memotong ikan patin. Kamu bisa memotong ikan patin sesuai selera. Setelah itu, cuci bersih di air yang mengalir. Pastikan tidak ada sisa darah pada ikan patin.
Selanjutnya, buang lendir pada kulit ikan patin menggunakan pisau. Caranya, gosok-gosok kulitnya dengan mata pisau sampai lendir ikan patin terangkat. Sembari digosok, bilas sampai bersih.
foto: YouTube/Ju Nita
Setelah dipotong dan dicuci, akan tampak urat berwarna putih di bagian tengah daging ikan patin. Urat ini seperti benang yang sangat tipis. Ambil urat tersebut dengan ditarik secara perlahan, lalu buang.
foto: YouTube/Ju Nita
Menurut Ju Ni, urat inilah yang bikin ikan patin bau tanah. Kamu harus membuang urat ini pada setiap potong ikan patin yang sudah dibersihkan. Dengan begitu, bau tanahnya pun bisa berkurang drastis.
Jika sudah dibuang urat putihnya, cuci lagi sampai bersih. Setelah itu, taburi ikan dengan garam dan gosok-gosok sebentar. Diamkan ikan selama 5 menit agar bau tanah dan lendirnya semakin hilang. Lalu cuci lagi sampai bersih. Nah, ikan patin ini siap diolah.
foto: YouTube/Ju Nita
Trik menghilangkan bau tanah dan lendir ikan patin ini ternyata menarik perhatian warganet. Di antara lebih dari 83 ribu penonton, ada banyak pengguna YouTube lain yang ikut menanggapi. Melalui kolom komentar, mereka mengaku trik tersebut sangat bermanfaat untuk diterapkan.
"Baru nyoba masak ikan patin, pas makan kok bau tanah. Akhirnya nyari tips ini. Makasih," ungkap YouTube @TsurayyaMkn.
"Terimakasih tipsnya ka, aku suka masak Ikan patin tpi bau amisnya nga mau hilang, Salam sehat dan sukses selalu ya ka," sahut YouTube @ratihmitachannel7316.
"Sip rahasia terbuka ,paten pisan eu dan tentunya ini kuncinya sukses, insyaallah amin," kata YouTube @rudyfachruddin3397.
"Waah...hrs dicoba nih,terima kasih," ujar YouTube @dianpujiisnaningsih8253.
"Terima kasih mau dicoba," papar akun YouTube @Nora_Kitchen.