Kunci serundeng kelapa yang dapat tahan lama menurutnya harus dimasak sampai benar-benar matang sempurna dan kering. Dengan begitu, serundeng kelapa tak akan berubah jadi melempem saat disimpan selama satu bulan lamanya.
"Kalau keringnya sempurna itu bisa awet lama," tegas Bunda Keysha, dikutip BrilioFood dari YouTube Dapur Bunda Keysha pada Minggu (5/3).
-
5 Cara bikin serundeng kelapa, renyah, gurih, dan awet sampai 3 bulan Tahan lama dan tidak mudah cepat basi.
-
Cara goreng serundeng ayam agar tak berminyak dan tahan lama di suhu ruang hingga 4 bulan Ayam yang hendak diolah akan diungkep bersama dengan kelapa parut.
-
8 Cara membuat serundeng, enak, gurih, dan tahan lama Variasi dari serundeng ini tak hanya dari kelapa saja, tapi bisa dipadukan dengan berbagai bahan
Tanpa masuk freezer, ini trik menyimpan santan agar awet dan tak berubah rasa hingga 3 minggu
Pertama, siapkan bumbu halusnya terlebih dahulu. Bunda Keysha menggunakan bawang merah, bawang putih, kunyit, kemiri goreng, dan cabai merah untuk dihaluskan. Biar proses menghaluskannya lebih cepat, ia juga menambahkan sedikit minyak ke dalam blender. Setelah halus, baru bumbu tersebut dimasukkan ke dalam wajan, beri ketumbar bubuk, dan ditumis sambil terus diaduk.
"Ini kita tumis sampai benar-benar memisah ya antara minyak dan bumbunya, jadi nanti tahan lama serundengnya," jelasnya.
foto: YouTube/Dapur Bunda Keysha
Tanpa sitrun dan baking soda, ini cara menghilangkan karat pada pisau biar mengilap seperti semula
Saat bumbu dan minyaknya sudah terlihat terpisah dan berubah warna, masukkan sisa bahan lainnya seperti laos, daun salam, daun jeruk, asam jawa, dan garam. Aduk lagi sampai merata, kemudian masukkan gula jawa tepat sebelum api kompornya dimatikan.
"Untuk gula jawa, itu kita masukkan pas bener-bener mau diangkat ya, jadi biar bumbunya nggak gosong," imbuh Bunda Keysha.
foto: YouTube/Dapur Bunda Keysha
Selanjutnya, sisihkan dulu tumisan bumbu tersebut dan parut buah kelapa yang ingin dijadikan serundeng. Bunda Keysha punya trik lagi nih biar hasil serundeng kelapa jadi renyah maksimal, yakni gunakan alat parutan jadul berbahan kayu dan posisikan kelapa secara horizontal saat proses memarutnya.
"Ini sengaja bunda parut sendiri dengan parut kayu seperti ini (horizontal), hasil kelapa butirannya besar-besar, jadi nanti serundengnya bisa kriuk-kriuk, lebih renyah rasanya enak banget," kata Bunda Keysha.
foto: YouTube/Dapur Bunda Keysha
Usai semua kelapa sudah diparut, artinya siap dimasak bersama bumbunya. Masukkan dulu bumbu halus di atas wajan, baru masukkan kelapanya. Pastikan api yang dipakai untuk menggoreng serundeng kelapa ini sangat kecil, karena bisa membantu tekstur serundeng semakin renyah. Tanda serundeng kelapa sudah matang adalah saat diaduk, tak lagi berat untuk diangkat menggunakan spatula.
foto: YouTube/Dapur Bunda Keysha
Proses menggoreng serundeng kelapa ala Bunda Keysha ini memakan waktu kurang lebih dua jam sampai hasilnya sempurna. Setelah serundeng kelapa matang, sebaiknya dinginkan terlebih dahulu agar tak ada uap panas mengendap, baru bisa disimpan di dalam wadah kedap udara biar awet selama sebulan.
foto: YouTube/Dapur Bunda Keysha
Nah, itu dia cara bikin serundeng kelapa yang hasilnya renyah. Kamu tertarik untuk mencobanya di rumah? Mengintip kolom komentar unggahan YouTube Dapur Bunda Keysha, tak sedikit warganet yang juga antusias dengan olahan serundeng kelapa ini, lho.
"Makasih bun resepnya, wah mantul nih pake ayam goreng dan nasi hangat ditaburin serundengnya hmmmmm......Yummi.....??????," cetus YouTube lenny yulistiawati.
"bisa tahan berapa lama bu?" tanya YouTube Tomy Wicaksono.
"Serundeng mantap, jadi lauk juga nikmat tinggal tabur-tabur di nasi hangat," kata YouTube Dapur SiTeteh.
"enak bun, kesukaan anak saya tambah daging sapi tambah mantap????," ungkap YouTube nabila dwi setyowati.
"Assalamualaikum bunda, saya udah coba bikin, tp kok warnanya gak cantik kaya punya bunda, jadi kecoklatan bunda, nggak kuning, apa ada yang salah ya bun, makasih," ujar YouTube Fitriani Fitriani.