Brilio.net - Terong sering dijadikan pendamping nasi untuk melengkapi berbagai lauk dan sayur khas rumah. Biasanya, terong diolah dengan cara ditumis, digoreng, atau dikukus. Namun, terong goreng tampaknya menjadi favorit di antara hidangan lainnya, karena bisa disajikan sebagai lauk maupun camilan.

Kelezatan terong goreng tidak hanya diukur dari rasa gurihnya, tetapi juga dari tekstur renyah yang dihasilkan. Meskipun sudah renyah, banyak orang yang merasa bahwa terong goreng yang mereka buat gagal karena menyerap terlalu banyak minyak. Oleh karena itu, berbagai trik untuk mengolah terong goreng banyak dibagikan di media sosial.

Salah satu cara yang umum dilakukan adalah mencampurkan tepung terigu dengan jenis tepung lainnya, seperti tepung beras. Namun, ada juga trik menarik dari seorang warganet yang dikenal dengan nama Diah. Dalam video yang diunggah di akun YouTube Pawone Diah, ia mengungkapkan bahwa ia hanya menggunakan satu jenis tepung, tetapi terong goreng yang dihasilkannya tetap krispi, tahan lama, dan tidak berminyak.

"Camilan istimewa dari bahan sederhana yang krispinya tahan lama, bikin nagih," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Pawone Diah pada Kamis (12/9).

Semula, cuci bersih dan potong-potong terong terlebih dahulu. Selanjutnya, agar terong lebih gurih dan tidak cepat layu, rendam terong di air larutan garam selama kurang lebih 15 menit. Diah mengatakan, kalau direndam seperti ini, terong tidak akan cepat berubah warna jadi cokelat.

foto: YouTube/Pawone Diah

Selagi merendam terong, kamu bisa menyiapkan racikan tepung dan bumbunya. Siapkan dua buah mangkuk, yang satu diisi dengan racikan tepung bumbu, sementara satu lagi diisi dengan air larutan bumbu. Kamu bisa menggunakan bumbu seperti bawang putih, kaldu bubuk, garam, merica, dan ketumbar.

Setelah terong direndam 15 menit di air garam, angkat dan bilas bersih. Kemudian, celupkan terong ke dalam air larutan bumbu, lalu masukkan ke dalam tepung bumbu. Lakukan proses ini satu kali lagi biar hasil gorengan terong nantinya jadi lebih renyah.

foto: YouTube/Pawone Diah

Kalau sudah, siapkan wajan berisi minyak cukup banyak dan panaskan di atas api besar. Saat minyak sudah benar-benar panas, masukkan terong yang sudah terselimuti tepung. Goreng sampai setengah matang, baru kecilkan api kompornya jadi api besar.

Nah, ujar Diah, trik menggoreng seperti ini bisa bikin tepung yang menyelimuti terong keriting, semakin renyah, juga tak menyerap banyak minyak. Jangan lupa untuk membolak-balik terong sehingga matang secara merata. Jika sudah golden brown atau kecokelatan, angkat dan tiriskan terong.

foto: YouTube/Pawone Diah

Wah, kalau kamu penggemar terong krispi, pasti nggak sabar ingin mencoba trik masak ini di rumah, kan?