Pertama-tama, siapkan wadah dan isi dengan potongan sayur seperti wortel, kol, jamur, daun bawang atau kucai, dan lain sebagainya. Lalu, masukkan bubuk agar-agar atau puding plain secukupnya. Bubuk inilah yang jadi bahan utama pengganti tepung yang bikin adonan bakwan tetap renyah usai digoreng nantinya.

foto: YouTube/ria zi

Kemudian, supaya adonan tidak ambyar serta lebih renyah lagi, kamu juga bisa memasukkan 1 sampai 2 butir telur. Setelah itu, tambahkan bumbu bubuk seperti garam, lada, juga penyedap rasa. Selanjutnya, tambahkan santan kental secukupnya. Santan ini jadi kunci rasa bakwan goreng semakin gurih.

"Pakai santan instan 5 sendok teh penuh," jelas warganet akrab disapa Ria, dikutip BrilioFood dari YouTube ria zi pada Minggu (1/10).

foto: YouTube/ria zi

Usai memasukkan santan, terakhir tuangkan air sedikit saja. Setelah itu, aduk sampai semua bahan tercampur rata. Jika adonan sudah siap, panaskan minyak yang agak banyak di dalam wajan. Saat minyak sudah panas, masukkan adonan dan goreng sampai kedua sisinya matang sempurna.

"Goreng dengan api sedang," kata Ria.

foto: YouTube/ria zi

Nah, sekarang sudah tahu kan kalau bakwan bisa dibuat tanpa tepung dan hasilnya tetap renyah? Mengintip kolom komentar di video milik YouTube ria zi yang sudah ditonton 2.000 kali ini, sejumlah warganet tampak tergiur melihat lezatnya bakwan goreng buatan Ria, lho.

"pasti enak banget ini mba," puji YouTube @miajusmiati3235.

"Maknyuus euy," ucap YouTube @dianafareddo9713.