Rupanya, Bunda Corla gemar mencampurkan dua rasa mi instan yang berbeda, misalnya mi instan goreng dicampur varian berkuah. Selain itu, Bunda Corla juga mengaku lebih senang mi instan yang dimasak sebentar saja. Dengan begitu, tekstur mi masih agak keras. Sahabat mendiang Olga Syahputra ini juga biasa menambahkan sedikit air rebusan mi agar mi tidak terlalu kering saat disajikan.

"Aku nggak suka makan Indomie bonyok-bonyok, kayak bubur gitu nggak suka aku, aku sukanya yang kayak gini," ucap Bunda Corla dikutip dari TikTok/@maryamputrim.

foto: TikTok/@maryamputrim

Untuk kuahnya, Bunda Corla juga nggak hanya memanfaatkan bumbu bawaan dari mi instan, tetapi ia tambahkan juga pakai bahan lain. Selain pakai cabai, Bunda Corla juga menggunakan beberapa irisan bawang merah. Menurutnya, kalau mi instan belum pakai bawang merah, rasanya ada yang kurang.

"Bawangnya kayak penambah rasa, ya kan? Kalau makan Indomie itu enaknya pakai bawang, nggak tahu aku kenapa. Kalau Indomie doang gitu kuahnya nggak enak, harus ada bawangnya, penambah rasa bawang ini. Airnya jadi air gurih gitu," jelasnya dikutip dari TikTok/@bundakaysan15.

foto: TikTok/@bundakaysan15

Biar lebih enak dan mengenyangkan, Bunda Corla pun kerap menambahkan daging hewani, seperti udang. Ia juga menjelaskan kalau udang yang dipakai sebaiknya tanpa kulit. Sehingga, tak perlu repot-repot melepas kulitnya saat mi sudah disajikan.

foto: TikTok/@maryamputrim

Bunda Corla juga nggak pernah melewatkan pakai sayur saat bikin mi instan, lho. Sayurnya juga bermacam-macam, misalnya kol maupun selada. Nah, kali ini Bunda Corla pakai selada yang disajikan mentah, sehingga ada tambahan tekstur renyah saat disantap bareng mi.

foto: TikTok/@maryamputrim

Gimana, kamu ingin coba bikin mi instan seperti buatan Bunda Corla? Unggahan seputar Bunda Corla masak mi instan ini sudah pasti ramai oleh antusias warganet. Di unggah ulang oleh TikTok/@maryamputrim, momen Bunda Corla masak mi instan tersebut pun sudah ditonton jutaan kali. Kolom komentarnya juga dipenuhi berbagai respons menarik.

 

"Guweh skrg jadi ikutan makan pake daun selada, apapun makannya, gara2 bundacorla iniiiihh.." ungkap TikTok/@Bismillaah.

"Ngeliat bunda makan. aku jadi ikut laper," kata TikTok/@tamitami5121.

"Sayurannya knapa ga di masukin ke mie skalian di masak bund?" tanya TikTok/@Tuti Khairunnisa265.

"Looks, cara bunda gunain sendok garpu saat makan mie, diputer garpunya bersamaan mienya diatas sendok, seperti manners makan spagethi," ujar TikTok/@Fika Kurnia Sari.

"Terus sekarang daun selada jadi mahal wkwkwkn, di pasar udah naik harga nya," jelas TikTok/@Rhyrin Ferianto.

 

INFOGRAFIS TRIK MASAK MI INSTAN BUNDA CORLA
© 2022 brilio.net/Rakha Kharista