Brilio.net - Lontong bisa jadi pilihan menu makan bareng keluarga di rumah. Olahan beras satu ini bisa dipadukan dengan sate, sup, bumbu pecel, dan bahan-bahan lainnya. Lontong sendiri ada yang dibungkus menggunakan plastik atau daun pisang. Meski begitu, lontong dengan daun tetap menjadi favorit karena aromanya bikin rasanya lebih nikmat.
Dilansir dari todayonline.com, daun pisang ini juga jauh lebih sehat dan aman lantaran tidak menimbulkan reaksi kimia berbahaya ketimbang menggunakan kemasan olahan. Meski begitu, membuat lontong daun lebih sulit. Pasalnya, jika belum tahu teknik yang tepat, hasil lontong bisa mudah pecah, isinya tidak padat, atau teksturnya keras.
-
Trik merebus lontong daun pisang agar kenyal, awet, dan tak cepat berlendir sampai 2 hari tanpa kulkas Karena lontong bungkus daun pisang tak pakai pengawet, wajar kalau hanya bertahan beberapa hari.
-
Tanpa direbus berjam-jam, begini cara bikin lontong daun pisang yang awet hingga 4 hari di suhu ruang Selain kualitas beras, kehigienisan lontong ini juga akan tetap terjaga jika dibuat sendiri.
-
7 Cara jitu membungkus lontong daun pisang agar rapi, padat, dan tak mudah sobek Jangan asal bungkus supaya hasil lontong memuaskan.
Padahal, lontong yang enak memiliki bentuk padat serta teksturnya empuk dan kenyal. Nah, untuk membuat lontong dari daun pisang yang antigagal, kamu perlu memperhatikan beberapa langkah. Salah seorang warganet yang akrab disapa Vernanda punya trik membuat lontong dari daun pisang yang Nggak mudah pecah. Trik tersebut ia bagikan melalui unggahannya di akun TikTok pribadinya.