Brilio.net - Ketan bisa dijadikan bahan dasar aneka kue maupun beragam hidangan lain, termasuk digoreng.
Ketan goreng memiliki tekstur renyah di luar dan empuk di dalam. Kudapan satu ini juga cocok disantap sebagai teman secangkir teh atau kopi, lho.
-
Trik masak beras ketan agar teksturnya pas, tak terlalu lembek dan mudah mengeras Bisa dimasak jadi tape, bubur ketan, bacang, kue talam, dan masih banyak lagi.
-
Cuma dikukus sekali, trik masak beras ketan ini antiribet dan hemat gas Beras ketan kerap dimanfaatkan untuk membuat makanan gurih seperti lepet, lemper, ketupat, buras, hingga lemang.
-
11 Resep olahan ketan kekinian, mudah dibuat dan bisa jadi ide jualan Selain nikmat, camilan berbahan ketan ini juga bikin kenyang, lho.
Tanpa bahan tambahan, ini cara merebus daging sapi agar hasilnya empuk dan bebas kolesterol
Ketan yang sudah jadi tinggal dipotong-potong sesuai selera. Lalu digoreng hingga berwarna kecokelatan.
Tapi meski terlihat mudah, ternyata hasil kentan goreng bisa menempel satu sama lain. Tampilannya pun jadi tidak menarik saat disajikan. Apalagi ketika dipegang, ketan goreng bisa terlalu berminyak.
Padahal ada cara supaya hasil ketan goreng lebih cantik dan tidak berminyak sekali. Trik ini dibagikan oleh pengguna YouTube Ibunya Salsa Zakwan.
Cukup ditambah 3 bahan, ini trik goreng pangsit agar renyah tahan lama dan tak menyerap banyak minyak
Lezat Dan Bikin Nagih.
Langkah awal, taruh ketan di atas plastik agar tidak menempel di talenan maupun pisau yang digunakan untuk memotong. Kemudian potong-potong ketan sesuai selera. Dalam video tersebut, ia memotong ketan jadi bentuk dadu.
foto: YouTube/Ibunya Salsa Zakwan
Agar tidak lengket dan hasilnya cantik, masukkan satu per satu potongan ketan ke dalam plastik berisi tepung terigu. Kocok-kocok agar terigu membalur secara merata di seluruh permukaan ketan.
"Kalau nggak ada tepung terigu bisa diganti pakai tepung kanji ya, asalkan tepung aja intinya," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Ibunya Salsa Zakwan pada Jumat (26/5).
foto: YouTube/Ibunya Salsa Zakwan
Jika sudah merata, masukkan potongan ketan ke wajan berisi minyak goreng panas. Nggak usah terlalu sering diaduk, cukup balikkan saja sekali agar ketan matang merata.
foto: YouTube/Ibunya Salsa Zakwan
Angkat ketan goreng jika kedua sisinya sudah berwarna kecokelatan. Tunggu beberapa saat hingga kandungan minyaknya berkurang. Kalau sudah, ketan goreng pun siap untuk disajikan.
Dengan cara ini, tampilan ketan goreng pun tampak lebih menggiurkan. Selain tekstur luarnya yang lebih garing, ketan goreng juga tidak terlalu berminyak saat dipegang.
foto: YouTube/Ibunya Salsa Zakwan
Tertarik menggoreng ketan?
"wah ulen nya bagus warna nya pas, paling cocok dimakan pas masih hangat-hangat nih," tulis akun YouTube Jarapah Craft.
"Terimakasih kak resepnya sangat menguntungkan," ujar akun YouTube Diary NY.
"Wah olahan ulennya sangat cantik sekali.." sahut akun YouTube Dewii Lluhalang.
"Makasih udh mau berbagi ilmunya kakaa untuk goreng uli," sahut akun YouTube Liu WS.
"Makasi ya kak udah kasi tips cara goreng ULI nya biar GK nyerap minyak bnyk," papar akun YouTube Azra gani channel.