Dilansir BrilioFood pada Senin (2/10), pengguna YouTube tersebut hanya menggunakan bahan dasar tepung terigu. Namun sebagai perenyah, dia kemudian mencampurnya dengan tepung maizena. Nah, jenis tepung inilah yang menjadi kunci utama bakwan jagung bisa renyah tahan lama.
Lebih jelasnya, kamu bisa menyiapkan dulu 2 buah jagung yang akan digunakan. Lalu pipil bijinya dan masukkan ke dalam wadah. Selain menggunakan jagung, dia juga menambahkan 1 batang wortel ukuran sedang yang sudah diiris tipis.
-
Tanpa tepung terigu dan telur, ini cara agar bakwan jagung bentuknya utuh sekaligus renyah tahan lama Bisa dicoba orang-orang yang sedang menjalankan diet.
-
Tanpa tepung beras, ini trik bikin bakwan jagung yang renyah seharian cuma pakai 1 jenis tepung Bakwan yang renyah jadi favorit banyak orang.
-
Jangan pakai tepung terigu, ini trik bikin bakwan jagung renyah dan tak berminyak pakai 2 bahan Biasanya bakwan yang diracik dengan tepung terigu cenderung mudah lembek ketika suhunya dingin.
Trik goreng bakwan sayur agar tetap renyah dan gurih meski tanpa tepung, cukup tambah 2 bahan dapur
foto: YouTube/MELINDA NF
Jika sudah, masukkan juga daun bawang iris dan 2 siung bawang putih halus. Selanjutnya, tambahkan 15 sdm tepung terigu dan 3 sdm tepung maizena. Jadi perbandingan tepungnya 5:1 supaya tekstur bakwan bisa renyah dan nggak lembek.
foto: YouTube/MELINDA NF
Tanpa baking soda, begini trik bikin bakwan udang yang renyah tahan lama meski sudah dingin
Setelah diberi tepung, aduk-aduk semua bahan sampai tercampur rata. Supaya lebih gurih, tambahkan dan penyedap rasa secukupnya. Barulah kemudian tuang 150 ml secara bertahap sambil diaduk. Hasil adonan bakwan jagung ini memang cenderung kental dan padat, ya.
foto: YouTube/MELINDA NF
Adonan yang sudah jadi bisa langsung digoreng dalam minyak panas. Pengguna YouTube tersebut mencetak adonan bakwan di pinggiran wajan (seperti mencetak rempeyek). Hal ini bertujuan menghasilkan bentuk bakwan yang tipis dan lebar, sehingga teksturnya lebih garing saat digoreng.
Setelah terbentuk lebar, langsung lepaskan dari cetakan wajan supaya bakwan bisa terendam sempurna dalam minyak. Nah, goreng bakwan sampai garing dan berwarna kekuningan. Jika sudah, angkat dan tiriskan. Bakwan jagung ini pun siap disantap dengan cabai, sambal, atau saus cocolan.
foto: YouTube/MELINDA NF
Ditonton lebih dari 2.000 kali, video milik pengguna YouTube MELINDA NF ini sontak menuai perhatian warganet. Bahkan ada salah satu di antaranya yang turut memberikan tanggapan langsung melalui kolom komentar.
"keliatan emg renyah bakwan jagungnya, keren," ungkap YouTube @ShiamiFitrisa.