Brilio.net - Blender adalah salah satu perabot dapur yang paling sering dipakai karena selalu bisa memudahkan proses memasak. Kelebihan utama blender adalah kemampuannya untuk mengolah berbagai jenis bahan dengan cepat dan efisien. Hal ini membuatnya menjadi perangkat yang hampir tidak tergantikan di dapur modern.
Sayangnya, banyak orang yang masih abai dengan kebersihan blender. Meski sering dipakai, bagian yang dibersihkan biasanya hanya pada gelas atau tabung blendernya saja. Padahal, bagian mesin juga sering kotor dan terkena tumpukan debu atau bahkan sisa makanan.
Mesin blender ini merupakan komponen vital yang memungkinkan blender berfungsi dengan baik. Sisa-sisa makanan dan cairan yang mungkin menetes ke mesin bisa menumpuk dan menyebabkan masalah, seperti penurunan kinerja hingga kerusakan pada motor. Jika dibiarkan begitu saja, hal ini tentu bisa menjadi masalah lebih serius.
Padahal jika sudah telanjur dekil dan berkerak, akan lebih sulit untuk membersihkannya. Butuh trik dan bahan khusus agar blender bisa kembali digunakan dengan baik. Tapi beruntungnya, seorang pengguna Instagram @mami_khayra28 pernah membagikan trik sederhana dalam membersihkan bagian dalam mesin blender. Meskipun dekil dan berkerak, mesin blender ini tetap bisa kinclong seperti baru.
Dilansir BrilioFood dari Instagram @mami_khayra28 pada Selasa (26/11), ada beberapa bahan sederhana yang bisa dipakai untuk membersihkan blender. Bahan-bahan yang dimaksud adalah sabun cuci piring, sitrun, dan air panas. Untuk alatnya, dia mengandalkan botol spray, kain lap, dan sikat kecil.
foto: Instagram/@mami_khayra28
Nah, cara pakainya cukup mudah. Kamu hanya perlu menuang sabun cuci piring dan sitrun ke dalam botol. Setelah itu, larutkan dengan air panas secukupnya. Kemudian tutup botolnya dan aduk-aduk sampai semua bahan benar-benar larut bersama air.
foto: Instagram/@mami_khayra28
Barulah kemudian semprotkan cairan ini ke seluruh bagian dalam mesin blender yang berkerak. Jangan sampai ada air yang menggenang, cukup sampai permukaannya agak basah. Setelah itu, langsung gosok-gosok menggunakan sikat kecil.
foto: Instagram/@mami_khayra28
Sesaat setelah disikat, langsung lap sisa pembersih yang sudah bercampur dengan kerak. Lalu semprotkan lagi cairan tadi, kemudian gosok dengan sikat. Jika sudah, lap menggunakan kain secara bertahap. Lakukan proses ini secara berulang sampai seluruh kerak dan nodanya terangkat sempurna.
foto: Instagram/@mami_khayra28
Nah, jika ada kerak di sela-sela mesin blender, kamu bisa mengambilnya dengan benda berujung tajam (tapi jangan pakai pisau). Setelah itu, lap lagi sampai bersih. Dengan begitu, mesin blender yang sudah ini jadi lebih kinclong dan tampak seperti baru, lho.
Telah ditonton lebih dari 18 ribu kali, banyak pengguna Instagram lain yang kemudian memberikan tanggapan di kolom komentar. Sebagian besar warganet ini mengaku trik tersebut sangat bermanfaat untuk ditiru. Oleh sebab itu, mereka mengungkapkan terima kasih karena mendapat ilmu baru.
"Wajib coba ini, makasih infonya mams," sahut Instagram @dewi.jalal.
“Makasih banyak tipsnya mba... bermanfaat bgt infonya," kata Instagram @indahjamilah.
"Waow ... makasih ilmu barunya mbak say," komentar akun Instagram @yevi_dwi.