Brilio.net - Pisang menjadi salah satu buah favorit banyak orang. Bagaimana tidak, teksturnya lembut dan rasanya yang manis membuat buah satu ini cocok disantap sebagai camilan. Selain itu, buah pisang juga bisa diolah jadi berbagai macam dessert atau minuman lezat.
Di sisi lain, buah pisang juga mengandung banyak sekali nutrisi yang baik untuk tubuh. Dilansir dari webmd.com, pisang merupakan sumber potasium, magnesium, vitamin B6, dan nutrisi penting lainnya yang baik. Sejumlah nutrisi ini baik untuk pencernaan dan kesehatan jantung.
-
Bukan disimpan di kulkas, ini cara agar pisang awet segar dan tak cepat hitam pakai 2 alat sederhana Kalau disimpan di kulkas, pisang bisa berubah warna, rasa, bahkan vitamin C di dalamnya memudar hilang.
-
Bukan di kulkas, begini cara menyimpan pisang matang agar tak cepat busuk dan lembek berhari-hari Biasanya sejumlah orang akan mengolah pisang jadi camilan.
-
Tanpa bahan tambahan, begini trik mematangkan buah pisang secara cepat dan alami Nggak harus pakai cara dikarbit.
Bukan garam, ini trik agar udang tetap segar dan tak menghitam sampai 1 bulan pakai 1 bumbu dapur
Banyaknya manfaat buah pisang ini lantas membuat sejumlah orang gemar mengonsumsinya. Bahkan tak jarang, buah pisang ini dijadikan stok bahan makanan di rumah. Memang buah pisang bisa disimpan begitu saja di kulkas atau bahkan suhu ruang.
Namun saat disimpan beberapa hari saja, buah berkulit kuning ini biasanya akan jadi matang. Mengonsumsi pisang matang memang enak karena rasanya pun manis legit. Namun saat dikupas dari kulitnya, daging pisang yang sudah matang ini umumnya akan berubah warna jadi cokelat kehitaman.
Perubahan warna pada buah pisang matang ketika dikupas memang bukan tanpa sebab. Dilansir dari britannica.com, buah pisang cepat berubah warna karena mengandung banyak gas etilen atau pematang buah. Semakin matang buahnya, gas etilen yang keluar akan semakin banyak dan warna permukaan pisang pun bisa jadi hitam.
Tak perlu dikupas, ini cara menyimpan pisang matang agar tak menghitam dan busuk sampai 5 hari
Padahal mengonsumsi pisang yang sudah hitam tentu bisa menurunkan selera makan. Nah, untuk mencegah hal tersebut, kamu bisa menerapkan trik sederhana yang dibagikan oleh akun TikTok @tehnickekania. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku bisa mempertahankan warna kuning cerah pada pisang dalam waktu yang lama.
Gampang Ditiru.
Dilansir BrilioFood dari TikTok @tehnickekania pada Minggu (31/12), salah satu metode rahasia yang digunakan adalah dengan memanfaatkan air lemon. Jadi, air perasan dari jeruk lemon inilah yang akan mencegah perubahan warna pada buah pisang yang sudah dikupas.
foto: TikTok/@tehnickekania
Cara penggunaannya pun cenderung mudah. Pertama-tama, siapkan pisang matang dan kupas. Jika suka, kamu bisa mengirisnya jadi beberapa bagian. Setelah itu, letakkan buah pisang ini di dalam satu wadah.
Selanjutnya, kucuri buah pisang dengan air perasan lemon secara merata. Pada dasarnya, air lemon mengandung asam sitrat yang bisa menghambat proses oksidasi (keluarnya gas etilen) pada buah potong. Bahan ini secara efektif akan menjaga warna buah potong agar tidak berubah kecokelatan.
foto: TikTok/@tehnickekania
Nah, buah pisang yang sudah diberi air lemon ini bisa tetap cerah sekalipun disimpan dalam suhu ruang. Jika ingin memanfaatkannya untuk stok bahan makanan, kamu juga bisa menyimpannya di kulkas, lho. Dengan begitu, kamu dapat mengonsumsi buah pisang yang sudah dikupas sewaktu-waktu tanpa khawatir warnanya berubah hitam.
Jika kamu kesulitan mendapatkan buah lemon, bahan ini juga bisa diganti dengan jeruk nipis. Keduanya sama-sama memiliki asam sitrat yang kuat, sehingga bisa digunakan untuk mencegah perubahan warna pada buah pisang. Nah, selain buah pisang sendiri, cara ini bisa diterapkan pada buah lain seperti apel dan pir.
foto: TikTok/@tehnickekania
Video ini sudah ditonton lebih dari 35 ribu kali. Nggak heran jika kemudian banyak warganet yang tertarik dan ikut memberikan tanggapan secara langsung di kolom komentar. Sebagian besar mengaku baru tahu dengan adanya trik tersebut.
"terimakasih tipsnya teh, bermanfaat nih," ungkap TikTok @leonoraratu.
"Makasih Ilmunya bund," sahut TikTok @lizza6787.
"Bun kalau buah pier apa sama kita kasih lemon juga biar tidak hitam," tanya akun TikTok @niahania583, yang kemudian dijawab pengunggah video, "Iya bisa ..air garam atau lemon."