Sama seperti membuat kue atau roti pada umumnya, kamu perlu membuat adonan cupcake dengan bahan-bahan yang sudah disiapkan. Jika sudah, siapkan loyang cupcakes. Tak perlu diolesi dengan minyak atau margarin. Sebelum melapisi loyang dengan kertas muffin, taburi beras secukupnya ke loyang.

foto: TikTok/@Cakedbyrach

Jika sudah, letakkan kertas muffin di loyang lalu tuangkan adonan. Setelah itu, masukkan ke oven. Panggang cupcakes sampai matang dan mengembang. Jika sudah, keluarkan dari oven.

foto: TikTok/@Cakedbyrach

Lihat hasilnya, bagian bawah cupcake kering dan cupcake juga tidak bantat. Hal itu dikarenakan, tidak adanya kandungan minyak yang berlebih pada cupcake sehingga membuatnya bisa mengembang dengan sempurna. Beras yang matang di lapisan bawah cupcake adalah kuncinya.

"Putting rice at the bottom is supposed to absorb the oil when it’s baking! It stops the cupcake being soggy at the bottom (Menempatkan nasi di bagian bawah seharusnya menyerap minyak saat dipanggang! Ini menghentikan cupcake menjadi basah di bagian bawah)" ujarnya dilansir BrilioFood dari akun TikTok/@Cakedbyrach pada Rabu (12/10).

Jika sudah dingin, kamu bisa menghias cupcake dengan cream dan topping sesuai selera. Video berdurasi 7 detik ini sudah ditonton hingga satu juta kali dan telah disukai lebih dari 32 ribu. Kolom komentarnya pun dipenuhi warganet yang berterima kasih karena sudah diberi tahu trik memanggang cupcake dengan benar.

 

"Love the hack(suka hacksnya)," tulis akun TikTok/@CHARLIEIEIE!!!.

"I love this trick!!(saya suka triknya)," ujar akun TikTok/@No posts. Just follows.

"thank you(terima kasih)," sahut akun TikTok/@I'm My Boss.

"so cool (keren)," papar akun TikTok/@Dani.

"nice(bagus)," kata akun TikTok/@bianca.