Brilio.net - Berbagai jenis ikan, baik ikan air laut maupun air tawar bisa diolah jadi aneka lauk makan yang lezat. Dari banyaknya pilihan, ikan sering diolah dengan cara digoreng. Selain caranya praktis, cita rasa ikan goreng juga selalu bikin nagih.
Biasanya ikan yang akan digoreng sengaja dimarinasi dengan berbagai bumbu. Jika dirasa bumbu sudah meresap sempurna, ikan bisa langsung digoreng di minyak panas. Caranya simpel, kan?
-
Tanpa tambah tepung terigu, ini trik menggoreng ikan agar minyak tidak meletup dan lengket di wajan Tak jarang, cipratan minyak goreng sampai mengenai tangan dan muka, lho. Maka perlu cara aman saat menggoreng ikan.
-
Tanpa bahan tambahan, begini trik menggoreng ikan agar tidak hancur dan lengket di wajan Jika ada bahan tambahan, bisa bikin minyak kotor.
-
Bukan ditaburi tepung, begini trik goreng ikan di minyak sedikit agar tak lengket dan hancur Pemakaian tepung bisa berisiko membuat ikan menyerap banyak minyak ketika digoreng.
Bukan ditaburi garam, begini cara menggoreng ikan supaya dagingnya tak mengerut dan lengket di wajan
Sayangnya, cara tersebut menghasilkan ikan goreng yang nggak garing. Meski digoreng dalam waktu yang lama, tekstur luar ikan goreng tetap lembek saat dipegang. Untuk menyiasatinya, sejumlah orang sengaja membalur seluruh permukaan kulit ikan pakai tepung terigu.
Meski teksturnya jadi garing, penambahan tepung terigu ini biasanya menyebabkan minyak goreng jadi kotor. Mau nggak mau kamu harus menyaringnya terlebih dahulu saat hendak memakainya kembali.
Tapi nggak perlu khawatir, karena ternyata ada trik lain yang bisa dilakukan saat menggoreng ikan. Cara ini sempat ditunjukkan oleh pengguna Instagram @melizah21. Di unggahan videonya, ia tampak mengganti tepung terigu dengan satu bahan dapur lainnya saat menggoreng ikan. Penasaran bahan apa yang dipakai?
Bukan pakai tepung atau garam, ini trik goreng ikan agar minyak tak meletup cukup tambah 1 bahan dapur