Jadi hal pertama yang perlu dilakukan adalah mencuci bayam. Setelah dicuci, petik setiap daunnya. Agar hasilnya cantik, sebaiknya gunakan daun yang lebar dan besar, ya.
foto: TikTok/@naktekpang
-
11 Resep bakwan bayam, renyah dan lezatnya bikin nagih Bayam dikenal tinggi kandungan vitamin A, C, folat dan magnesium yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
-
12 Resep camilan dari bayam, enak, mudah dibuat dan sehat Bayam diolah dalam berbagai jenis masakan, mulai dari ditumis, dijadikan masakan sayur bening dan juga kreasi camilan enak.
-
13 Resep olahan bayam jadi aneka gorengan, lezat dan mudah dibuat Jika dikonsumsi, bayam sangat baik untuk menambah imunitas dan melancarkan pencernaan, lho.
Selanjutnya, siapkan bumbu penyedap. Dalam video tersebut, dia menggunakan 1 sdm pasta miso, 1 sdm minyak zaitun, dan 1 sdm air hangat. Pasta miso adalah bumbu penyedap yang dibuat dari fermentasi kedelai. Jika sulit mendapatkannya, kamu bisa menggantinya dengan tauco yang punya rasa mirip karena sama-sama terbuat dari kedelai.
Nah, campur semua bahan tersebut jadi satu hingga teksturnya kental. Lalu oleskan saus tersebut ke setiap lembar daun bayamnya. Biar lebih mudah, kamu bisa menggunakan bantuan kuas untuk mengoleskan bumbu tersebut.
foto: TikTok/@naktekpang
Jika sudah, tata setiap lembar daun bayam di atas dehydrator (pengering makanan). Lalu keringkan selama 6 jam di suhu 70 derajat celcius. Selain dikeringkan dengan dehydrator, kamu juga bisa mengeringkan bayam menggunakan oven atau dikeringkan secara manual di bawah sinar matahari.
foto: TikTok/@naktekpang
Nah, setelah dikeringkan, tekstur bayam akan lebih krispi dan renyah. Karena kandungan airnya juga sudah habis, maka bayam tampak lebih tipis dan transparan. Tak hanya tampilannya yang cantik, rasanya juga gurih dan bikin nagih.
"Pokoknya kalau kalian kelebihan sayur, kalian bisa bikin kayak gini," terang TikTok @naktekpang.
foto: TikTok/@naktekpang
Keripik bayam yang sudah jadi ini bisa langsung disantap atau dijadikan stok camilan. Biar teksturnya tetap garing dan kripsi, kamu bisa menyimpannya di toples kedap udara supaya bisa disantap sewaktu-waktu.
Video tentang trik membuat keripik bayam ini telah ditonton lebih dari 351 ribu kali. Nggak heran jika kemudian ada banyak pengguna TikTok lain yang ikut memberikan tanggapan langsung di kolom komentar. Tanggapannya pun sangat beragam.
"gw gasuka bayem tpi kalau keripik bayem bisa dibicarakan baik baik," ungkap TikTok @10sampai100.
"tambahin bumbu balado bang pasti lebih enak," papar TikTok @sann_oleng.
"wah makasih resep Nya," kata TikTok @cute_meyli18.