Brilio.net - Pakaian berwarna putih banyak dijadikan seragam anak sekolah di Indonesia. Karena hampir digunakan setiap hari, nggak heran jika pakaian warna putih akan tampak dekil dan menguning. Alhasil tampilannya jauh berbeda dibandingkan saat pertama kali dipakai.
Dilansir dari laman tshirtbar.id, noda kekuningan di pakaian putih disebabkan karena beberapa faktor, seperti zat mineral yang berasal dari keringat. Jika tidak langsung dibersihkan, terkadang noda kuning ini bisa berubah menghitam.
-
Tanpa pemutih dan sitrun, begini cara ampuh memutihkan pakaian yang menguning pakai 1 bahan dapur Noda kuning biasanya dari noda keringat yang lama-lama membuat pakaian putih jadi tampak menguning.
-
Bukan direndam sitrun, ini cara hilangkan noda kunyit di baju putih pakai tambahan 2 bahan dapur Baju putih dibiarkan bernoda, apalagi warnanya mencolok, jadi nggak nyaman pakainya, kan? Terkesan kotor banget.
-
Bukan pakai pemutih pakaian, ini cara mudah bersihkan jilbab jamuran cuma modal Rp 3.000 Cara ini lebih efektif hilangkan jamur dibanding pemutih pakaian di pasaran
Cukup pakai 2 bahan, begini cara merebus daging sapi agar empuk dalam 17 menit walau tanpa presto
Mengetahui hal tersebut, sejumlah orang melakukan berbagai cara untuk memutihkan pakaiannya. Salah satu cara yang banyak dilakukan adalah merendam pakaian bersama larutan sitrun. Meski pakaian kembali bersih, nggak semua orang cocok terkena sitrun. Ada yang mendapati kulit tangannya kemerahan hingga perih saat terkena larutan sitrun.
Mudah dipraktikkan di rumah
Bukan dioles pasta gigi, ini trik agar tangan tak melepuh usai terkena air panas cuma pakai 1 bahan
Kamu bisa menyiasatinya dengan cara yang dilakukan warganet dengan nama akun YouTube Family's Chanel. Ia menambahkan satu bahan dapur untuk mengatasi noda menguning di pakaian berwarna putih.
Di awal video, ia menunjukkan kondisi seragam putih milik anaknya. Karena digunakan setiap hari, tampilan seragamnya juga tampak usang dan menguning.
"Nih dari warnanya aja udah beda. Bagian kerahnya apalagi nih," ujarnya dikutip BrilioFood dari Family's Chanel pada Selasa (3/10).
foto: YouTube/Family's Chanel
Untuk membersihkannya, warganet satu ini meracik cairan pembersih khusus. Pertama, tuang air secukupnya ke dalam ember. Lalu tambahkan 2 sdm deterjen cair ke dalamnya, aduk-aduk sampai tercampur rata. Agar bersih maksimal, ia juga menambahkan satu bahan dapur, yakni sabun cuci piring ke dalam ember.
"Tambahkan 1 sendok makan saja s*nl*ght, ini bisa menghilangkan warna kekuningan di baju," ungkapnya lebih lanjut.
foto: YouTube/Family's Chanel
Masukkan pakaian berwarna putih ke dalam cairan pembersih yang sudah diracik. Diamkan dan rendam pakaian berwarna putih selama 30 menit.
foto: YouTube/Family's Chanel
Sebelum dibilas, kamu bisa menggosok pakaian pakai kedua tangan. Nggak perlu pakai tenaga ekstra, noda menguning pun hilang tak tersisa.
foto: YouTube/Family's Chanel
Jika dirasa sudah bersih, bilas pakaian berwarna putih pakai air biasa. Setelah selesai dicuci, pakaian berwarna putih bisa dikeringkan lalu dijemur di bawah sinar matahari. Setelah kering, tampilan pakaian berwarna putih pun kembali kinclong.
"Wow putih cemerlang dengan s*nl*ght," ucapnya.
foto: YouTube/Family's Chanel
Unggahan milik pengguna YouTube Family's Chanel ini sudah ditonton lebih dari 1 juta kali. Bahkan tidak sedikit juga warganet yang tertarik dan ikut menanggapi langsung di kolom komentar.
"Terima kasih ilmunya, sangat bermanfaat ," tulis akun YouTube Pras7618.
"Terimakasih untuk sharingnya ibu, td saya sudah coba praktekan untuk bersihin baju seragam putih anak saya. Alhamdulillah bajunya putih bersih lg ," ujar akun YouTube Rostiana.
"Terimakasih bund....atas sharing ilmunya..jadi tambah literatur. Semangat terus..." sahut akun YouTube Laundryana.
"Makasih sharingnya kaka.. sangat bermanfaat♥♥," ucap akun YouTube Dapur Ayami.
"Perlu dicoba... Mksh tutorial nya," tulis akun YouTube Pujiasih.