Brilio.net - Tak sedikit orang sengaja menanam pohon jambu di pekarangan rumah. Di antara banyaknya jenis jambu, jambu kristal kerap dipilih untuk ditanam di pekarangan. Selain karena buahnya yang bisa dinikmati, daun dari jambu kristal yang rimbun juga membuat pekarangan jadi semakin asri.
Pohon jambu kristal ini seringkali ditanam langsung di tanah. Namun ada juga yang memilih menanamnya di pot. Memang pada dasarnya, pohon jambu kristal ini bisa dengan mudah tumbuh asalkan dirawat dengan baik.
-
Trik mengusir kutu pada daun pohon jambu kristal pakai 1 bahan dapur, setelah 30 menit hama musnah Cara meracik larutan pestisida alami sendiri ini mudah dipraktikkan.
-
Tanpa micin atau bawang, ini trik membasmi hama pada tanaman jambu cukup pakai 1 bahan sederhana Hama harus segera dibasmi, terutama pada pohon tanaman jambu yang masih masa pertumbuhan, agar tidak cepat mati.
-
Bukan pakai bawang atau sabun, ini trik membasmi hama pohon jeruk purut cuma mengandalkan 1 alat Banyak orang bingung gimana cara membasmi hama tanaman jeruk purut ini, sehingga pohonnya rusak dan tak bisa dipanen.
Tak perlu bumbu dapur, ini trik melebatkan tanaman daun salam agar semakin rimbun dan lebar
Salah satu tahapan penting dalam merawat pohon jambu adalah dengan memberikan pestisida. Bukan tanpa sebab, jambu kristal termasuk pohon yang mudah diserang hama. Bagian daunnya, kerap diserang hama kutu. Sedangkan bagian batang dan buahnya sering dikerubungi semut.
Hama kutu dan semut ini akan memengaruhi pertumbuhan pohon jambu kristal. Nah, hama tersebut berpotensi membuat bunga jambu jadi rontok. Atau bisa juga membuat pertumbuhan buahnya jadi nggak maksimal, seperti rasanya jadi kurang manis atau buahnya pun mudah busuk.
Untuk mengatasi hama seperti itu, biasanya sebagian orang akan menggunakan pestisida yang berasal dari bahan kimia. Namun ada juga yang memanfaatkan bahan dapur, seperti sabun cuci piring. Walau ampuh membasmi hama, namun sabun cuci piring ini juga bisa membuat tanaman jadi kering jika dosisnya kurang pas.
Tanpa garam, ini cara atasi hama penyebab keriting daun tanaman kemangi cukup dengan 3 bahan sederhana
Sebagai gantinya, kamu bisa menggunakan bahan dapur lain untuk membasmi hama. Seorang pengguna YouTube Fadly Ala Ala Kadarnya pernah membagikan bahan dapur tersebut melalui salah satu video yang diunggah. Dia mengaku bahan dapur ini lebih praktis didapat dan tidak akan membuat pohon jadi kering, lho.