Brilio.net - Menyantap sup iga memang nikmat. Apalagi jika daging iga sapi bisa copot dengan mudah dari tulangnya. Dengan begitu cita rasanya semakin lezat saat disantap. Tak heran jika iga sapi memiliki banyak peminat.

Sayangnya belum banyak yang tahu bagaimana cara mengolah iga sapi dengan benar. Terlebih pada saat proses merebusnya agar empuk. Proses merebus yang tidak tepat justru membuat daging iga sapi jadi alot.

Biasanya untuk mendapat iga sapi yang empuk, sebagian orang mengandalkan panci presto. Namun, tidak semua orang memiliki panci khusus presto ini. Alhasil, sebagian besar orang pun hanya menggunakan panci seadanya yang tersedia di dapur. Namun perlu waktu lama untuk mendapat hasil iga sapi yang empuk jika direbus dengan panci biasa. Waktu dan gas kompor pun jadi lebih cepat habis.

Sebenarnya ada beberapa trik khusus yang bisa diterapkan agar proses merebus iga sapi jadi lebih hemat gas dan empuk walau tanpa presto. Trik ini pun dibagikan oleh seorang warganet melalui akun YouTube/Mama Alvin.

 

Patut Dicoba Di Rumah.

Menurut lansiran BrilioFood dari YouTube/Mama Alvin pada Rabu (21/9), ada beberapa tahapan yang harus kamu lakukan saat merebus iga sapi. Di tahapan pertama, rebus iga sapi selama satu menit agar kotorannya yang lengket bisa keluar. Pastikan iga sapi benar-benar terendam sempurna, ya. Hal ini bertujuan agar daging iga bisa empuk dan matang secara merata.

foto: YouTube/Mama Alvin

Saat merebus di tahap ini, tambahkan serai dan dua lembar daun salam untuk menghilangkan bau tak sedap pada iga. Taburi dengan garam secukupnya. Jika kotoran pada iga sapi sudah keluar, angkat dan tiriskan. Buang air bekas rebusan lalu ganti dengan yang baru.

Di proses perebusan yang kedua, didihkan air bersih terlebih dahulu. Kemudian masukkan iga sapi yang sudah direbus. Di tahap ini, rebus iga sapi sampai 10 menit terhitung saat iga sudah dimasukkan ke air mendidih.

foto: YouTube/Mama Alvin

Jika sudah, matikan api kompor. Diamkan kembali iga sapi selama 30 menit dengan posisi panci masih tertutup. Setelah didiamkan, nyalakan kembali api kompor lalu rebus lagi iga sapi. Rebus iga sapi selama 10 menit terhitung saat air sudah mendidih. Selama proses perebusan, pastikan panci selalu dalam kondisi tertutup, ya.

foto: YouTube/Mama Alvin

Setelah 10 menit, matikan lagi kompor dan diamkan iga selama 25 menit dengan posisi panci masih ditutup. Jika sudah, iga sapi dan kuah kaldunya siap dikonsumsi. Melalui video yang dia unggah pun dipaparkan bahwa iga sapi berhasil dimasak hingga lembut, empuk, dan tidak alot. Bahkan daging iga bisa dilepas dengan mudah menggunakan sendok dan garpu.

foto: YouTube/Mama Alvin

Video yang diunggah YouTube/Mama Alvin ini sontak menarik perhatian warganet. Sudah ditonton lebih dari satu juta kali dan disukai 11 ribu, video tersebut mendapat berbagai respons dari warganet.

"Barusan sy coba bund, dan beneran empuk mudah lepas dari tulangnya," kata YouTube/shinta dewanti.

"sudah dicoba bunda.. daging ku lembut bangett, dipotong pake sendok aja lepass. makasihh bunda," ungkap YouTube/mimi jihan.

"Makasih mama tips nya sangat membantu buat saya pemula yang suka masak," tulis YouTube/DapurKuNay.

"Alhamdulillah ada tips bagus nih, kebetulan tak punya presto," sahut YouTube/Diana Susyanti.

"Alhamdulillah,,, aq udah mncoba bnr bnr.empuk,,," kata YouTube/Umi musaudah.