Brilio.net - Dendeng merupakan salah satu makanan khas Minangkabau, berbahan dasar daging sapi. Karena bentuknya tipis, dendeng memiliki tekstur krispi saat digoreng. Dendeng juga bisa diolah jadi hidangan lainnya. Misalnya dibikin balado, dicampur sambal hijau, hingga dibakar.

Kamu bisa membuat aneka olahan dendeng di rumah untuk disantap bareng keluarga. Kalau tak habis sekali makan, dendeng pun bisa dijadikan stok.

Agar tekstur dendeng empuk, biasanya sejumlah orang akan merebusnya terlebih dahulu. Namun proses merebus ini terbilang lama dan bisa membuat dendeng malah lembek dan tidak kering, lho.

Nah, kamu bisa meniru cara mengolah dendeng agar tetap empuk walau tanpa direbus. Trik ini sempat dibagikan oleh pengguna YouTube MAMA ARBIN Memasak.