Brilio.net - Ada banyak jajanan tradisional hingga hidangan berat yang dibungkus dengan daun pisang. Misalnya lemper, arem-arem, nasi bakar, pepes, lontong, dan lainnya. Memakai daun pisang memang bisa bikin aroma makanan lebih nendang.

Dengan harga terjangkau, kamu bisa membeli daun pisang segar dan berwarna hijau cerah. Apabila daun pisang tersebut tidak habis digunakan sekali waktu, kamu bisa menyimpan sisanya sebagai stok. Tapi stok daun pisang ini harus disimpan dengan benar, ya. Karena jika asal, daun pisang malah akan kering dan menguning.

Sebagai solusinya, sebagian orang memilih menyimpan daun pisang di lemari es. Sayangnya meski tahan lama, namun cara ini justru membuat daun pisang malah cepat kering dan tidak mengilap, lho.

Nah, kamu sebenarnya bisa meniru cara yang dibagikan oleh pengguna YouTube NJ Share saat menyimpan daun pisang.