Brilio.net - Termos menjadi salah satu peralatan dapur yang cukup penting. Apalagi kalau kamu penggemar minum teh ataupun kopi. Agar tidak bolak-balik memasak air, termos bisa kamu gunakan untuk menampung air panas.

Karena digunakan secara berulang, lama-kelamaan termos pun akan bau dan menjadi kotor, apalagi kalau termos tidak dibersihkan secara maksimal. Biasanya di bagian dalam termos, terdapat kerak putih.

Usut punya usut, hal ini terbentuk dari kandungan kapur yang ada di dalam air rebusan. Jika tidak langsung dibersihkan, kerak ini pun akan semakin menebal dan sulit untuk dibersihkan.

Sebagai solusinya, sebagian orang bahkan sengaja membongkar termos untuk membersihkan kerak putih tersebut. Namun, ternyata ada cara yang lebih praktis untuk membersihkannya, lho.