Brilio.net - Brokoli jadi salah satu sayuran yang bisa diolah jadi menu harian. Nggak cuma lezat, sayuran hijau ini juga padat nutrisi. Dilansir dari webmd.com, brokoli mengandung vitamin C, potassium, magnesium, kalsium, dan lainnya.
Nah, brokoli bisa diolah jadi berbagai hidangan. Nggak cuma menu berat, brokoli juga bisa dimasak jadi camilan yang menggiurkan. Namun, sebelum diolah jadi berbagai hidangan, brokoli harus direbus dulu agar teksturnya berubah empuk.
-
Cara merebus brokoli agar warnanya tetap hijau segar, mudah ditiru Cara ini bikin brokoli yang sudah direbus warnanya tetap segar seperti baru dipetik.
-
Tanpa baking soda dan garam, ini trik merebus buncis agar tetap hijau cerah pakai 1 bahan dapur Alhasil senyawa klorofil (warna hijau di sayuran) bisa bertahan meski direbus dalam waktu lama.
-
Trik menghilangkan lapisan lilin di brokoli, ampuh tanpa garam dan baking soda Selain sehat, warnanya yang hijau segar juga bisa menambah nafsu makan, lho.
Bukan pakai daun jambu biji atau tanah liat, ini trik ampuh hilangkan rasa pahit daun pepaya
Namun, merebus brokoli sedikit berbeda, lho. Jika tidak dilakukan dengan hati-hati, warna brokoli cenderung berubah kehitaman, nggak menarik untuk disajikan.
Supaya rebusan brokoli tetap hijau cerah tapi tetap empuk, sejumlah orang sengaja menambahkan baking soda ke dalam air rebusan. Baking soda ipercaya bisa membuat air rebusan bersifat basa. Alhasil, senyawa klorofil (zat hijau) pada sayuran pun tetap bertahan.
Tapi nggak perlu khawatir kalau stok baking soda sedang menipis atau habis, karena ada trik lain yang bisa dipraktikkan saat merebus brokoli. Trik tersebut sempat ditunjukkan oleh pengguna YouTube Hamsya kitchen. Di unggahan videonya, tampak ia sama sekali tidak menggunakan baking soda saat merebus brokoli. Meski begitu, hasilnya tetap empuk dan berwarna hijau cerah.
Hanya pakai 1 bahan dapur, ini trik merebus telur supaya mudah dikupas dan hasilnya lebih mulus
Penasaran bagaimana caranya?
Gampang Ditiru.
Pertama, potong-potong brokoli yang akan direbus. Untuk ukurannya bisa disesuaikan dengan selera. Namun dalam video, tampak ia memotong brokoli per kuntum.
foto: YouTube/Hamsya kitchen
Jika sudah, masukkan potongan brokoli ke dalam wadah berisi larutan garam. Pastikan seluruh permukaan brokoli terendam sempurna, ya. Proses ini bertujuan untuk mengusir berbagai jenis hama seperti ulat yang masih bersembunyi di sela-sela brokoli.
Cuci bersih brokoli di bawah air mengalir kalau sudah direndam selama 30 menit. Setelah bersih, brokoli bisa langsung dimasukkan ke dalam air mendidih. Tak perlu waktu lama, cukup rebus brokoli dalam hitungan menit saja.
“Angkat jika batang sudah tampak berubah warna dan cukup lunak,” ungkapnya dikutip BrilioFood dari YouTube Hamsya kitchen pada Senin (25/12).
foto: YouTube/Hamsya kitchen
Jangan langsung disajikan, namun pindahkan rebusan brokoli ke wadah berisi air es supaya proses perebusan berhenti. Dengan begitu, brokoli akan tetap berwarna hijau cerah karena tidak mengalami proses perebusan yang panjang.
foto: YouTube/Hamsya kitchen
Tinggal tiriskan brokoli jika sudah direndam beberapa saat. Setelah kandungan airnya berkurang, brokoli siap untuk disajikan.
foto: YouTube/Hamsya kitchen
Gimana, tampilannya masih tampak hijau cerah, kan?