Brilio.net - Bagi sebagian orang, minyak goreng jadi salah satu bahan yang wajib ada di dapur. Bukan tanpa alasan, bahan dapur satu ini memang bisa dipakai untuk menggoreng, menumis, dan teknik masak lainnya.
Karena memerlukan takaran minyak goreng yang banyak, sejumlah orang sengaja membelinya dalam kemasan botol. Setelah minyak goreng habis, botolnya masih bisa dipakai untuk cairan lainnya, lho. Namun, sebelum itu, cuci bersih terlebih dahulu botol bekas minyak goreng yang mau dipakai.
-
Bukan pakai beras, ini cara bersihkan bagian dalam botol minyak bekas pakai 2 bahan Sangat sayang kalau beras terbuang begitu saja setelah dipakai untuk membersihkan botol bekas minyak.
-
Tak perlu pakai cuka, begini cara mudah bersihkan bagian dalam botol minyak goreng agar kesat Sisa minyak di botol ini sulit hilang apabila dibersihkan pakai sabun saja.
-
Cuma pakai satu bahan dapur, ini cara menjernihkan minyak goreng bekas Sekali masak langsung keruh? Sekarang nggak perlu khawatir.
Cuma modal Rp7.000-an, ini trik bersihkan dan hilangkan bau di dalam kulkas pakai 3 bahan dapur
Sayangnya, mencuci botol bekas minyak goreng terbilang susah-susah gampang. Iya, karena bagian mulut botol berukuran kecil, spons cuci piring pun nggak muat dimasukkan. Alhasil, bagian dalam botol bekas minyak goreng masih terasa licin karena tidak dibersihkan secara maksimal.
Sebagai solusinya, kamu bisa mencuci botol bekas minyak goreng pakai tisu atau beras. Tinggal masukkan tisu atau beras ke dalam botol bekas minyak goreng, tutup, lalu kocok-kocok. Minyak pun langsung menempel ke tisu dan beras yang dimasukkan. Dengan begitu, kamu tinggal membilasnya pakai air.
Tapi kalau nggak mau tisu dan beras terbuang percuma, kamu bisa meniru yang dilakukan oleh pengguna TikTok @umimaull. Di unggahan videonya, warganet ini mengandalkan dua bahan dapur untuk mencuci botol bekas minyak gorengnya. Meski tanpa tisu atau beras, botol bekas minyak gorengnya langsung bersih maksimal, lho.
Tanpa cuka dan baking soda, ini cara ampuh basmi kerak hitam di pantat panci cuma pakai 1 jenis buah