Pertama-tama, kupas dulu bawang merahnya sampai bersih. Lalu, bawang merah bisa dicuci di bawah air mengalir dan ditiriskan sampai benar-benar kering. Setelah kering, bawang merah bisa diiris dengan ketebalan sesuai selera menggunakan alat pengiris bawang ataupun secara manual menggunakan pisau saja.

"Kalau saya pribadi sih, lebih suka irisan bawang yang agak tebal agar nantinya jika digoreng, bawangnya itu tidak rawan hancur dan teksturnya bisa kriuk, walau tanpa menggunakan tambahan tepung," jelas YouTube TheHasanVideo, dikutip BrilioFood pada Rabu (26/7).

foto: YouTube/TheHasanVideo

Selanjutnya, baru campurkan irisan bawang dengan bahan-bahan yang dipercaya bisa bikin teksturnya renyah maksimal setelah digoreng. Bahan pertama, yaitu cuka, tuangkan dan aduk sampai bawang benar-benar tercampur rata dengan cuka. Diamkan selama 1 hingga 2 menit. Kemudian, tuangkan air untuk membilas bawang, lalu buang airnya.

foto: YouTube/TheHasanVideo

Bahan selanjutnya, garam halus yang ditaburkan ke irisan bawang merah dan diaduk sampai benar-benar tercampur rata. Kalau sudah, artinya bawang merah sudah siap digoreng di minyak panas. Pastikan api kompor yang digunakan untuk menggoreng bawang merah ini sudah cukup besar.

"Goreng dengan menggunakan api sedang cenderung besar di awal hingga irisan bawangnya itu mengapung dan mulai menguning, durasinya sekitar 15 sampai 17 menit. Bawangnya ini sengaja digoreng dengan api besar di awal agar nantinya itu hasil bawang goreng terasa lebih kriuk ringan dan tidak menyerap banyak minyak," jelas warganet yang akrab disapa Hasan ini.

foto: YouTube/TheHasanVideo

Setelah bawang merah digoreng hingga mengapung dan warnanya agak menguning, kecilkan api kompor dan terus goreng bawang merah sambil diaduk selama 1 sampai 2 menit supaya bawang bisa matang di luar dan dalamnya. Kemudian, besarkan lagi api kompornya selama 1 menit sambil diaduk.

Usai 1 menit, matikan api dan segera angkat bawang merah. Jangan takut mengangkat bawang merah meskipun teksturnya masih belum benar-benar renyah, karena proses memasak akan terus berlanjut saat diangkat. Pasalnya, kalau dibiarkan di minyak sampai benar-benar renyah, bawang merah berisiko gosong dan menghitam.

"Jadi, selama bawang merah itu masih panas, maka proses pematangannya itu juga masih terus berlangsung, dan pada akhirnya, bawang jadi matang sempurna dan kriuk pada saat dingin," tegas Hasan.

Bawang merah goreng ini pun harus ditiriskan di atas tisu dapur ataupun kertas agar sisa minyak bisa diserap dengan baik. Hasan menambahkan, jika ingin mempercepat proses meniriskan dan mendinginkan bawang merah, kamu bisa nyalakan kipas angin. Terakhir, saat sudah dingin, bawang merah bisa disajikan atau disimpan di wadah kedap udara.

foto: YouTube/TheHasanVideo

Gimana, mudah banget kan trik bikin bawang merah goreng ini? Mengintip kolom komentar di unggahan milik YouTube TheHasanVideo, tak sedikit warganet yang tertarik ingin mencoba bikin bawang merah goreng seperti ini juga di rumah, lho. Video ini juga sudah ditonton lebih dari 1 juta kali.

"Assalamualaikum bucan...., sangat rinci dan mengispirasi. Pastinya renyah dan inshaAllah besok dipraktekin. Karena saya paling rajin kalau buat masakan selalu pakai taburan brambang goreng. Kadang kalau ga ada laukpun cm makan nasi, brambang goreng sama kecap sudah ludes makannya. Nuwun resepnya bucan," jelas YouTube @maharanikartika5543.

"Suaranya renyahnya mantabb bgt, insyaallah mau dicoba, terima kasih resepnya bunda," ungkap YouTube @satriakla5612.

"Akhirnya ku temukan triknya biar renyah ,terima kasih ilmunya bunda," imbuh YouTube @evirismayanti5935.