Brilio.net - Deodoran biasanya dipakai untuk mengatasi masalah bau badan. Namun seringnya memakai deodoran, bisa membekas di baju atau pakaian. Kalau dilihat dari dekat, noda deodoran tampak kekuningan. Karena saat kandungan deodoran bercampur dengan keringat, hal ini akan meninggalkan noda pada bagian ketiak baju.

Sejumlah orang akhirnya menyikat noda pada baju tersebut dengan larutan detergen. Sayangnya, meski sudah disikat berulang kali, noda deodoran tetap susah hilang.

Sebagai alternatif lain, kamu bisa meniru trik membersihkan noda kuning bekas deodoran pada baju seperti yang dilakukan pengguna Instagram @myversionofzen.

Dalam unggahan videonya, noda deodoran pada ketiak baju miliknya sudah mengeras karena tidak langsung dibersihkan.

“Noda deo menahun, keras, dan parah di pakaian gelap dan berwarna, ya,” ungkapnya, dikutip BrilioFood dari Instagram @myversionofzen pada Minggu (19/2).

foto: Instagram/@myversionofzen