Brilio.net - Bak mandi digunakan untuk wadah air. Bentuk dan bahan dasar bak mandi pun beragam, ada yang dari plastik, keramik, bentuknya kotak, dan lain sebagainya. Tapi tak sedikit orang memilih bak mandi yang berbahan dasar keramik, lho. Salah satu alasannya karena bak mandi jenis ini awet.
Namun, kalau tidak rutin dikuras dan dibersihkan, bak mandi berbahan keramik juga rentan kotor, lho. Kotoran tersebut bisa berasal dari debu, akibat sisa-sisa sabun, atau sampo. Kotoran dan debu akan semakin tebal dan menjadi kerak lalu bisa menutupi warna asli keramik bak mandi. Bahkan noda tersebut bisa membuat warna keramik berubah menguning, lho.
-
Cuma ditambah 1 bahan dapur, ini trik hilangkan kerak kuning di bak mandi tanpa digosok kuat Biasanya noda kerak di bak kamar mandi berwarna kekuningan dan bisa berubah menjadi kehitaman jika dibiarkan dalam waktu lama.
-
Tanpa tenaga ekstra, ini trik bersihkan keramik bak mandi berkerak hitam pakai tambahan 1 bahan dapur Jadi lebih nyaman digunakan kembali.
-
Pakai 1 bahan dapur, ini cara bersihkan kerak di bak mandi agar kinclong dalam 5 menit tanpa disikat Bak mandi sangat berpotensi kotor dan berkerak karena kondisinya lembap.
Cuma tambah 1 bahan masakan, ini cara mencuci kain pel buluk hitam agar putih & bersih seperti baru
Kalau begini, bak mandi jadi kelihatan kusam dan tak terawat. Selain itu, air bersih yang mengalir dari kran ke bak mandi juga riskan terkena kotoran dari dinding bak mandi. Lama-kelamaan bak mandi jadi tidak bisa digunakan lagi karena terlalu kotor.
Nah, untuk mengatasi masalah tersebut, banyak yang mencoba membersihkan bak mandi dengan detergen. Sayangnya tak bisa membuat bak mandi kembali bersih kinclong seperti semula. Maka dari itu, diperlukan cairan pembersih khusus untuk menghilangkan kerak membandel pada bak mandi.
Sama seperti yang dibagikan pengguna TikTok @umimaull. Lewat salah satu unggahannya, ia memperlihatkan kondisi bak mandi di rumahnya yang dipenuhi kerak kuning. Dilansir BrilioFood dari TikTok @umimaull pada Kamis (11/1), ia pun berniat membersihkan bak mandi tersebut dengan memanfaatkan tambahan satu bahan dapur.
Tanpa garam atau cuka, ini cara mencuci handuk dekil agar bersih lagi cukup tambah 3 bahan dapur