Brilio.net - Kacang hijau umumnya diolah jadi hidangan bubur. Di samping itu, makanan satu ini juga sering jadi bahan pengobatan tradisional, lho. Pasalnya, manfaat kacang satu ini banyak sekali untuk kesehatan. Dilansir dari healthline.com, kacang hijau tinggi nutrisi, seperti antioksidan yang bisa menangkal penyakit kronis serta masih banyak lagi manfaat lainnya.
Nah, saat ingin menyantapnya, kacang hijau harus direbus terlebih dahulu agar teksturnya lebih lunak saat dimakan. Bahkan, tak sedikit orang sengaja merendamnya terlebih dahulu biar waktu merebusnya lebih singkat. Padahal rupanya tanpa direndam dulu pun kacang hijau bisa direbus secara praktis, lho.
-
Tanpa direndam, ini cara rebus kacang hijau agar cepat empuk dan hemat gas dalam 10 menit Bisa dimasak jadi bubur, gandasturi, isian onde-onde, campuran nasi, dan masih banyak lagi.
-
Tanpa perlu direndam dulu, ini cara merebus kacang hijau agar tak boros gas dan cepat empuk Mulai sekarang nggak perlu capek-capek saat merebus kacang hijau.
-
Tanpa bahan tambahan, ini trik rebus kacang hijau agar empuk dan merekah sempurna dalam waktu 5 menit Dibikin bubur kacang hijau, cepat dibanding trik lainnya.
Cara ini dibagikan oleh warganet bernama Arfiani lewat unggahan di YouTube pribadinya. Ia sering menerapkan cara merebus ini terutama saat bikin bubur kacang hijau buat dinikmati bareng keluarga. Walaupun tanpa direndam, hasil kacang hijau nantinya tetap lembut dan merekah, lho.
"Di sini kacang hijaunya nggak aku rendam sama sekali, tapi hasilnya tetap lembut dan merekah," ungkap Arfiani dikutip BrilioFood dari YouTube/Arfiani Yanuar pada Senin (7/11).