Tetapi, ada sejumlah teknik memasak yang bisa diterapkan pada bunga pepaya agar rasa pahitnya berkurang atau bahkan hilang, lho. Kebanyakan, orang-orang merebusnya pakai berbagai bahan seperti garam, daun jambu biji, dan lain sebagainya. Di samping itu, ternyata untuk menghilangkan rasa pahit bunga pepaya nggak melulu harus dengan direbus, lho.
Salah seorang warganet yang akrab disapa Nyonya Gembul sempat membagikan rahasianya masak tumis bunga pepaya biar nggak pahit tanpa repot-repot merebusnya terlebih dahulu. Semula, ia pisahkan dulu bunga pepaya dari batangnya dan dicuci sampai bersih. Kemudian, ia siapkan pula bahan bumbu iris seperti bawang putih dan merah.
-
Bukan pakai garam atau asam jawa, ini trik hilangkan pahit pada bunga pepaya pakai 1 jenis daun Penggemar bunga pepaya pastinya auto makan banyak kalau ada menu sayur satu ini di rumah.
-
Cara merebus bunga pepaya agar tidak pahit andalkan satu jenis daun Bunga pepaya kaya manfaat dan enak dikonsumsi, namun sering dihindari karena pahit. Berikut cara menghilangkan rasa pahitnya tanpa baking soda.
-
Dijamin antiribet, begini trik hilangkan rasa pahit pada bunga pepaya cukup menggunakan 1 bahan dapur Biar makin nikmat diolah jadi masakan apa saja.
Tak hanya itu, ia juga memberi sedikit potongan jahe sebagai bumbu tumis bunga pepayanya ini. Dilansir dari foodiosity.com, menambahkan jahe saat masak bisa mengurangi rasa pahit karena jahe bisa mengeluarkan rasa manis saat dimasak, lho. Rasa manis dari jahe ini berasal dari kandungan kimia bernama gingerol.
foto: YouTube/Nyonya Gembul
Semua bumbu iris tersebut ditumis terlebih dahulu, baru kemudian masukkan satu bahan lagi yang dipercaya bisa menghilangkan pahit dari bunga pepaya, yakni takokak atau terong pipit. Sebelumnya, takokak atau terong pipit tersebut bisa dibelah dua terlebih dahulu dan direndam di dalam air sebelum digunakan.
"Ini dia bahan yang bikin kembang kates nggak pahit, karena memang udah terbukti sih setiap kali dikasih itu nggak pahit," ujar pemilik akun YouTube Nyonya Gembul, dikutip BrilioFood pada Rabu (15/2).
foto: YouTube/Nyonya Gembul
Setelah dimasukkan, tumis semua bahan tersebut sambil terus diaduk sampai takokak atau terong pipit mulai layu. Beri bumbu seperti garam, gula, dan penyedap rasa, baru masukkan bunga pepaya. Kamu juga bisa menambahkan bahan-bahan lain seperti tempe, tahu, ikan teri, maupun lainnya. Aduk terus tumisan bunga pepaya dan jika sudah terlihat layu, tandanya bunga pepaya sudah matang dan siap disajikan sesuai selera.
"Kembang katesnya itu tanpa direbus dulu temen-temen, katanya sih memang bener (takokak) bisa menetralisir rasa pahit dari bunga pepaya," tegas Nyonya Gembul.
foto: YouTube/Nyonya Gembul
Cukup simpel kan cara menghilangkan rasa pahit dari bunga pepaya ini? Kalau kamu gimana, tertarik mencobanya di rumah atau tidak, nih?