Brilio.net - Bihun sering dikonsumsi banyak orang sebagai alternatif pengganti nasi. Bukan tanpa alasan, bihun memang mengandung serat dan karbohidrat tinggi.
Ada banyak masakan yang bisa dibuat dari bihun. Salah satu olahannya adalah bihun goreng. Agar rasanya lebih enak, kamu bisa menambahkan berbagai bahan campuran saat membuat bihun goreng. Jangan lupa tambahkan kecap agar warnanya semakin menarik untuk disajikan.
-
Tak perlu direbus dulu, begini cara bikin bihun goreng yang lembut dan tidak mudah basi Kalau direbus, bisa membuat bihun terlalu lembek.
-
Bukan direbus dulu, ini trik bikin bihun goreng yang enak, lembut, dan tidak mudah basi Kalau direbus, bihun potensi terlalu lembek.
-
Trik membuat bihun goreng lezat, lembut, dan awet tanpa perebusan lebih dahulu Tips membuat bihun goreng yang nikmat dan tahan lama tanpa perlu direbus terlebih dahulu.
Tanpa digoreng dua kali, ini trik mudah bikin singkong goreng semakin renyah dan merekah sempurna
Namun sebelum dimasak, bihun biasanya harus direbus terlebih dahulu. Tujuannya agar tekstur bihun jadi empuk dan kenyal. Sayangnya kalau direbus terlalu lama, tekstur bihun justru hancur. Nggak cuma itu, bihun pun akan berair sehingga cepat basi saat disajikan nantinya.
Untuk meminimalisir hal itu terjadi, kamu bisa meniru cara bikin bihun goreng yang ditunjukkan pengguna TikTok @ayusaidfamily. Di unggahan videonya, warganet ini membagikan resep sekaligus tutorial membuat bihun goreng yang gurih, kenyal, dan tidak cepat basi.