Jika kamu menemui masalah seperti ini di rumah, sebaiknya segera perbaiki, ya. Nggak melulu harus ke tukang servis kulkas, karena kamu bisa menambalnya sendiri di rumah. Salah satu pengguna YouTube bernama Marta An pernah membagikan cara menambal freezer yang bocor dengan bahan dan alat sederhana. Rupanya tak melulu dengan las untuk menambal freezer bocor ini, lho.

Bahan dan alat yang dipakai hanya obeng, lem G, kertas bungkus rokok, dan kapas dari filter rokok. Dalam video tersebut, pengguna YouTube Marta An menekankan untuk memakai filter rokok yang baru (belum dipakai) agar lebih aman. Sebelum digunakan, ada beberapa tahapan yang perlu dilakukan terlebih dahulu.

Pertama, jika kamu mendapati freezer bocor, segera cabut kabel listriknya. Hal ini berguna supaya freon pada kulkas tidak terbuang banyak. Dengan begitu, freezer akan tetap dingin setelah ditambal nantinya.

foto: YouTube/Marta An

Setelah itu, bersihkan area yang bolong. Dalam video tersebut, pengguna YouTube Marta An menggunakan obeng untuk membersihkan bagian yang bolong. Sambil dibersihkan, kerik sedikit hingga bagian aluminium di permukaan tersebut sedikit terlihat.

"Kita bersihkan sampai kelihatan aluminiumnya di sekeliling yang bocor supaya lemnya merekat," terang YouTube Marta An, dikutip BrilioFood, Selasa (11/4).

Jika permukaan aluminium terlihat, lap bagian tersebut hingga bersih. Setelah itu, ambil kertas bungkus rokok. Lalu keluarkan kapas filter rokok dan letakkan di atas kertas.

foto: YouTube/Marta An

Selanjutnya, teteskan lem ke atas kapas filter rokok tadi. Sambil diteteskan, aduk-aduk kapas sampai teksturnya seperti bubur. Jika kurang basah, tambahkan lagi lemnya.

foto: YouTube/Marta An

Setelah itu, ambil kapas dan letakkan di atas permukaan freezer yang bocor tadi. Pastikan lubang yang bocor bisa tertutup sempurna. Lalu diamkan dan tunggu sampai lemnya mengering.

Jika lem sudah mengering dan keras seperti batu, tutup bagian yang terkena lem dengan plastik. Hal ini bertujuan supaya lem tidak ikut terangkat ketika kamu hendak mengambil bahan makanan yang beku di freezer. Terakhir, nyalakan lagi kulkasnya dengan cara masukkan kabel kulkas ke steker (colokan listrik). Dengan begitu, freezer bisa kembali dingin dan aman dipakai lagi.

foto: YouTube/Marta An

Video milik YouTube Marta An ini telah ditonton lebih dari 588 ribu kali. Nggak heran jika kemudian ada banyak pengguna YouTube lain yang ikut memberikan tanggapan langsung di kolom komentar.

"Makasih pak,sangat bermanfaat sekali," kata YouTube lagu upin ipin, menyentuh sekali di hati Sumiati.

"Mantab tutorialnya bang, buat terus tutorial sederhana tapi banyak manfaat.. Terima kasih ya bang," sahut YouTube kurniawan ones.

"Masya Allah...sangat simpel dn gamblang..makasi pak ilmunya," papar YouTube Makmur Pml.

"Terimakasih atas infonya..sungguh sangat membantu," terang YouTube Maulidia Fatimazzahro.

"trima ksih bg, sngat² membantu," jelas YouTube Nurhasanah A marhum.