Brilio.net - Blender jadi salah satu alat dapur yang sering digunakan. Alat satu ini memang membuat proses memasak jadi lebih praktis. Tanpa perlu kamu repot mengeluarkan tenaga ekstra, bumbu yang dimasukkan blender akan halus dengan sendirinya.
Sehabis dipakai, blender harus dicuci bersih. Sayangnya, kebanyakan orang tidak mencuci setiap bagian blender dengan maksimal. Alhasil, ada bagian-bagian blender yang masih kotor bahkan berjamur. Salah satu bagian blender yang sering terlewat adalah karet blender.
-
Cara mencuci gelas blender lama yang sudah kusam dan buram, auto kinclong tanpa sabun Tanpa disadari, noda sisa makanan dan minuman ini berubah jadi kerak saat dibiarkan begitu saja.
-
Tak perlu pakai sabun, ini cara bersihkan kerak membandel di body mesin blender biar kinclong lagi Cuma butuh satu bahan yang mudah didapat.
-
Trik mudah cuci blender berminyak jadi kesat seperti baru Bisa dibilang umur blender bisa semakin singkat jika tidak dirawat dengan baik.
Tanpa digosok pasta gigi, ini trik bersihkan noda kunyit di blender cukup tambah 2 bahan dapur
Karet blender atau yang sering disebut seal terdapat pada bagian bodi blender. Bagian satu ini berfungsi sebagai pengunci agar bagian gelas dan mesin blender dapat terpasang dengan kuat. Nggak cuma itu, karet blender juga menahan bahan masakan yang ada di dalamnya agar tidak rembes ke luar.
Karena sering dalam kondisi lembap, karet blender yang tidak dicuci bersih akan berjamur. Kalau dilihat dari dekat, permukaan karet blender akan tampak dipenuhi bintik-bintik hitam. Seperti yang dialami oleh pengguna Instagram @rumah3petak.
“Akhirnya karet blender yang udah berjamur dan buluq gak jadi di lembiru (lempar beli yang baru) karena bisa di bersihin pakai ramuan ajaib,” ujarnya dikutip BrilioFood dari Instagram @rumah3petak pada Jumat (17/5).
Bukan cangkang telur atau garam, ini cara mengasah pisau blender agar tajam lagi pakai 1 alat dapur
foto: Instagram/@rumah3petak
Gampang dipraktikkan
Cara membersihkan karet blender.
Untuk membersihkannya, warganet ini tampak mengandalkan bahan-bahan pembersih yang ada di rumah. Pertama, taruh karet blender ke dalam mangkuk. Lalu, tuang cuka putih ke dalamnya sampai merendam seluruh bagian karet blender.
“Lalu diamkan selama 2 jam,” ucap pemilik video.
foto: Instagram/@rumah3petak
Setelah direndam selama 2 jam, buang air rendaman. Lalu tuang cairan pemutih ke dalam mangkuk sampai merendam seluruh bagian karet blender. Selanjutnya, taruh beberapa buah kapas di atas karet blender. Kalau sudah tertutup sempurna, diamkan karet blender selama 2 jam.
foto: Instagram/@rumah3petak
Tanpa perlu digosok, karet blender langsung tampak berubah warna setelah didiamkan selama 2 jam. Sisihkan kapas lalu bilas karet blender dengan air mengalir. Hasilnya, karet blender bersih maksimal dan bisa langsung dipasang ke posisi semula.
foto: Instagram/@rumah3petak
Cara mengatasi karet blender yang longgar.
Karet blender yang longgar bisa mengganggu kinerja blender dan mengakibatkan kebocoran. Berikut adalah beberapa cara untuk mengatasi karet blender yang longgar:
1. Pembersihan rutin.
Pastikan karet blender selalu dalam kondisi bersih. Sisa makanan atau kotoran yang menempel dapat menyebabkan karet menjadi longgar. Bersihkan karet dengan air sabun hangat dan sikat lembut.
2. Periksa dan atur ulang.
Lepaskan karet dari tempatnya dan periksa apakah ada bagian yang aus atau rusak. Jika kondisinya masih baik, pasang kembali dengan benar. Pastikan karet terpasang rapat dan tidak ada bagian yang terlipat.
3. Gunakan karet pengganti.
Jika karet sudah terlalu aus atau tidak bisa lagi dipasang dengan rapat, pertimbangkan untuk menggantinya dengan karet yang baru. Banyak toko peralatan rumah tangga atau toko online yang menjual karet pengganti sesuai dengan merek dan model blender kamu.
4. Penggunaan minyak sayur.
Beberapa pengguna menyarankan untuk mengoleskan sedikit minyak sayur pada karet sebelum dipasang. Ini bisa membantu karet terpasang lebih rapat dan mengurangi risiko kebocoran.
5. Pemanasan karet.
Jika karet menjadi kaku, rendam dalam air hangat selama beberapa menit untuk membuatnya lebih lentur. Setelah itu, pasang kembali ke blender.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu seharusnya bisa mengatasi masalah karet blender yang longgar dan memastikan blender kamu berfungsi dengan baik tanpa kebocoran.