Brilio.net - Pintu jadi salah satu bagian penting dari rumah. Material berbahan kayu, sering jadi pilihan banyak orang untuk bahan dasar pintu rumahnya. Selain kokoh, pintu kayu juga awet tahan lama.
Banyak model pintu kayu yang bisa kamu pilih. Namun pintu kayu pun harus dirawat dengan baik. Rutin dibersihkan tentunya. Karena kalau tidak, debu dan kotoran lain akan mengerak di permukaan pintu kayu. Bahkan, lumut bisa tumbuh dengan cepat di pintu kayu.
-
Tanpa cairan pembersih, ini cara hilangkan kerak putih di pintu kamar mandi cuma pakai 1 bahan masak Sering terkena cipratan sabun atau sampo membuat munculnya kerak, jika nggak segera dibersihkan akan menempel di pintu kamar mandi
-
Tak perlu capek menyikat, ini cara bersihkan noda kerak di pintu kamar mandi cuma tambah 1 bahan dapur Bahan yang dibutuhkan sederhana, bisa kamu temukan di toko bahan kue, lho.
-
Tanpa cairan pemutih, wanita ini punya cara jitu hilangkan kerak pintu kamar mandi pakai 2 bahan dapur Meski perawatannya mudah, banyak yang masih sering terlewat membersihkan pintu kamar mandi.
Tanpa dikucek, ini cara mencuci kain pel dekil dan bau amis agar bersih maksimal pakai 3 bahan dapur
Jika pintu sudah terlanjur kotor, kamu bisa menggosoknya dengan cairan khusus pembersih kayu. Tapi kalau kamu tidak mau beli cairan pembersih khusus, bisa lho membersihkan pintu kayu menggunakan bahan lain. Sama halnya yang pernah ditunjukkan oleh pengguna Instagram @mayunita11.
Di unggahan videonya, warganet ini tampak meracik larutan pembersih sendiri untuk menghilangkan kerak dan lumut di pintu kayunya.
Penasaran bagaimana caranya?
Bukan ditimpa benda berat, ini trik bikin ujung karpet melengkung jadi lurus pakai 1 bahan dapur
Cepat Dan Ampuh.
Cara cepat bersihkan kerak dan lumut di pintu kayu cuma tambah 1 bahan dapur.
Langkah pertama, tuang bahan utama pembersih, yakni 1 bungkus sitrun ke dalam botol spray. Lalu tambahkan bahan pembersih kedua, yakni 1/2 bungkus cairan pembersih pakaian sebagai campurannya.
foto: Instagram/@mayunita11
Sebelum diaduk, ia juga menambahkan satu bahan dapur, yakni sabun cuci piring sedikit saja. Tuang air lalu tutup botol spray. Kocok-kocok agar seluruh bahan pembersih tercampur sempurna.
foto: Instagram/@mayunita11
Kalau sudah, larutan pembersih bisa langsung disemprotkan ke seluruh permukaan pintu kayu. Setelah merata, usapkan saja lap kering ke permukaan pintu kayu. Dalam sekali usap dan tanpa perlu digosok, permukaan pintu kayu langsung kinclong lagi.
“Tuh kalian langsung lihat ya, sekali semprot langsung berubah warnanya,” ujarnya, dikutip BrilioFood dari Instagram @mayunita11 pada Rabu (22/5).
foto: Instagram/@mayunita11
Lakukan proses tersebut sampai seluruh permukaan pintu kayu bersih sempurna, ya. Jangan lupa juga untuk bersihkan sisi pintu satunya. Kalau caranya mudah seperti ini, kamu tertarik mencoba?
Cara membuka pintu kayu yang macet.
Membuka pintu kayu yang macet bisa menjadi tantangan, tetapi ada beberapa langkah yang dapat Anda coba untuk memperbaikinya. Berikut adalah beberapa metode yang bisa kamu gunakan:
1. Periksa penyebabnya.
Sebelum mencoba membuka pintu, cari tahu penyebab macetnya. Beberapa penyebab umum adalah:
- Kelembapan yang membuat kayu mengembang.
- Engsel pintu yang longgar atau rusak.
- Bagian kunci yang macet.
2. Gunakan pelumas.
Jika pintu macet karena engsel yang kaku, gunakan pelumas seperti WD-40 atau minyak pelumas lainnya. Semprotkan pelumas ke engsel pintu dan gerakkan pintu beberapa kali untuk menyebarkan pelumas.
3. Periksa dan kencangkan engsel.
Seringkali, pintu kayu macet karena engsel yang longgar. Gunakan obeng untuk mengencangkan sekrup pada engsel pintu. Jika engsel sudah rusak, pertimbangkan untuk menggantinya dengan yang baru.
4. Amplas bagian yang mengembang.
Jika pintu mengembang karena kelembapan, gunakan amplas untuk mengikis sedikit bagian tepi pintu yang macet. Fokus pada area yang bersentuhan langsung dengan kusen pintu.
5. Sesuaikan kusen pintu.
Periksa apakah kusen pintu mengalami pergeseran atau kerusakan. Jika perlu, sesuaikan kusen dengan memaku ulang atau memperbaiki bagian yang rusak.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu diharapkan dapat membuka pintu kayu yang macet tanpa menyebabkan kerusakan lebih lanjut.