"This technique is really cool (Trik ini keren banget)," ungkapnya, dikutip BrilioFood dari TikTok @_nsovo pada Rabu (18/10).
Bahan utama yang dibutuhkan untuk membersihkan noda gosong di panci yakni 1 botol kecil minuman bersoda. Caranya, campurkan dulu 1 sdt garam ke dalam botol berisi air soda tersebut, kemudian tutup botolnya dan kocok hingga rata.
-
Tak perlu digosok sitrun, ini cara hilangkan kerak gosong di panci agar kinclong pakai 2 bahan dapur Pantat panci rawan gosong karena terpapar api terus-menerus saat proses memasak.
-
Tanpa baking soda atau air panas, ini trik hilangkan noda gosong di pantat panci pakai 2 bahan dapur Panci siap dipakai kembali.
-
Cuma pakai 2 bahan dapur, ini cara lunturkan noda gosong di pantat panci tanpa direndam Kalau sering dipakai untuk masak dan jarang dibersihkan dengan baik, bisa-bisa muncul noda gosong di bagian bawah atau pantatnya, lho.
Tanpa sitrun, begini cara mudah bersihkan noda kerak gosong di dasar panci mengandalkan 3 bahan dapur
foto: TikTok/@_nsovo
Setelah itu, pindahkan campuran air soda dan garam ke dalam wadah untuk diracik lagi dengan bahan lain. Masukkan 1 sdm garam dan 1 botol kecil deterjen cair. Selanjutnya, aduk sampai semua bahan benar-benar merata. Lalu, pindahkan racikan bahan pembersih ke botol dan siap dipakai untuk membersihkan panci dari noda gosong.
foto: TikTok/@_nsovo
Tanpa garam atau tepung, ini cara enyahkan noda dan lapisan lilin pada anggur pakai 2 bahan dapur
Caranya, cukup tuangkan racikan bahan pembersih ke spons cuci piring, lalu gunakan untuk menggosok seluruh area pantat panci yang terdapat noda. Dijamin, tak lama setelah panci digosok beberapa kali, noda gosong yang semula membandel jadi luntur. Usai nodanya bersih, tinggal bilas panci di bawah air mengalir.
"C*c* C*l* contains a substance that when it contact with salt and detergent, removes any dirt from your pan and restores all the lost shine (C*c* C*l* mengandung zat yang saat dikombinasi dengan garam serta deterjen, akan menghilangkan noda dari panci dan mengembalikannya jadi berkilau lagi)," jelas pemilik akun TikTok @_nsovo.
foto: TikTok/@_nsovo
Gimana, antimainstream ya trik membersihkan pantat panci dari noda gosong ini? Mengintip kolom komentar di video milik TikTok @_nsovo yang sudah ditonton 19 juta kali, tak sedikit warganet yang mengaku berhasil mencoba trik membersihkan panci seperti ini, lho.
"i tried it with F*nt* and the results were FANTASTIC (Aku coba tapi pakai F*nt*, hasilnya LUAR BIASA)," seru TikTok @imtiaz.
"this is true I try and it works (Trik ini asli, aku sudah coba dan berhasil)," kata TikTok @Anesta.
"I rate 10+ for the usefulness of this tip (Aku nilai trik ini 10+)," sebut TikTok @AdinA.R.D.