Brilio.net - Hama serangga seperti lalat buah bisa masuk ke dalam kulkas. Bukan tanpa alasan, kulkas atau lemari es biasa dipakai untuk menyimpan beragam jenis makanan.
Serangga yang memiliki nama latin bactrocera ini memiliki ukuran lebih kecil dibanding lalat biasanya. Meski begitu, keberadaan lalat buah tetap menjengkelkan. Bahkan serangga satu ini bisa mengontaminasi makanan dengan kotoran dan bakterinya.
Jika mengalami kejadian serupa, ada yang memilih menyemprotkan cairan kimia ke dalam kulkas. Sayangnya, cara ini berisiko membuat makanan lain terkontaminasi.
Mau nggak mau kamu perlu memutar otak dan mencari cara lain, nih.
Begitu pula dengan warganet yang bernama Brian Nathanael. Karena dapurnya mengusung konsep semi-outdoor, nggak jarang beragam hama pun menyerang kulkas. Namun ia memilih nggak pakai semprotan cairan kimia.
"Salah satu kekurangan dapur gini ya sering kedatengan hama seperti lalat kecil kayak gini, yang sering dihinggapin adalah kulkas gua," ujarnya, dikutip BrilioFood dari TikTok @braynathanael pada Senin (18/9).
Bersihkan Peralatan Dapur Dengan Cepat.
-
Tak perlu khawatir terkontaminasi kotoran, ini cara ampuh usir lalat buah pakai 4 bahan dapur Bahan-bahannya mudah didapat.
-
Tak perlu takut terkontaminasi kotoran, ini trik ampuh usir lalat buah cuma pakai 4 bahan dapur Biar buah tetap higienis.
-
Tanpa menyemprot obat serangga, ini cara praktis mengusir lalat di rumah pakai 2 bahan dapur Nggak ada asap yang bikin sesak napas.
Pria satu ini memilih membuat jebakan lalat menggunakan mangkuk berisi campuran dua bahan dapur, yakni cuka apel dan sabun cuci piring.
Berbagai merek sabun cuci piring bisa kamu beli lewat e-commerce favoritmu. Klik di bawah ini untuk membeli sabun cuci piring.
"Ih mantab," tulis akun TikTok @Aelke.
"bener bgt bang :""" dapur semi outdoor byk bgt lalat. makasih solusinya," ujar akun TikTok @hyouka.
"Trima kasih,ko..sangat bermanfaat smua vt koko," sahut akun TikTok @Drakorid.
"Thankyou bangg," ucap akun TikTok @Dzulkifli Rahiem.
"Thankyou Ko," tulis akun TikTok @Angelike.