Caranya, cukup gunakan magic com yang yang biasa digunakan untuk menanak nasi di rumah. Siapkan dulu panci magic com-nya, lalu beri alas satu atau dua lembar tisu dapur di bagian dalam panci tersebut. Usut punya usut, tisu ini bisa menyerap minyak atau kelembapan dari peyek yang sudah melempem.

Selanjutnya, masukkan semua peyek yang ingin dijadikan renyah lagi. Tutup magic com, nyalakan mesinnya seperti biasa saat menanak nasi, dan tunggu hingga lampu magic com berpindah ke mode warm atau penghangat. Jika sudah seperti itu, artinya peyek sudah berubah jadi renyah lagi.

foto: YouTube/Nett

Lantas, matikan mesin magic com, buka tutupnya, dan langsung keluarkan peyek. Dijamin, peyek yang sebelumnya melempem jadi renyah dan nikmat lagi saat disantap. Tisu yang tadinya dipakai jadi alas pun terlihat basah lantaran sudah berhasil menyerap minyak dan kelembapan dari peyek, kan?

"Ini renyah banget," ungkap pemilik akun YouTube Nett, dikutip BrilioFood pada Selasa (18/7).

foto: YouTube/Nett

Gimana, sederhana banget kan trik mengembalikan peyek melempem jadi renyah ini? Menilik unggahan milik YouTube Nett, memang belum banyak warganet yang meninggalkan komentar. Tetapi, video ini sudah mendapat lebih dari 50 viewers, lho.