Brilio.net - Noda kerak akan cepat menempel di bagian dalam rice cooker saat alat ini digunakan setiap hari. Noda kerak tersebut dapat berasal dari sisa butiran nasi yang tertinggal, air, debu, dan lain sebagainya. Jika dibiarkan, bisa-bisa noda kerak pada rice cooker akan semakin besar dan membandel, lho.

Biasanya, orang-orang membersihkan bagian dalam rice cooker dengan baking soda maupun pasta gigi. Namun, masih ada banyak trik lain yang juga dapat kamu praktikkan di rumah. Salah satunya sempat dibagikan oleh warganet di akun YouTube Yipoo Channel, nih.

Sebelum mempraktikkan triknya, warganet satu ini menjelaskan, sebaiknya rice cooker jangan dibersihkan dengan air yang terlalu banyak agar mesinnya tetap aman. Lalu, ia pun menambahkan, trik membersihkan rice cooker ini hanya membutuhkan satu bahan dapur.

"Bahaya (kalau langsung disiram air), risiko konslet listrik dan dalamnya bisa berkarat ," jelasnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Yipoo Channel pada Kamis (23/11).

Penasaran gimana triknya?