Brilio.net - Tempe jadi salah satu bahan makanan yang mudah ditemukan. Hal ini membuat banyak orang sering mengolah tempe jadi menu harian. Dari banyaknya pilihan, tempe krispi masih digemari banyak orang.

Sesuai namanya, tempe krispi memiliki tekstur garing dan renyah. Meski dimakan dalam kondisi dingin, tekstur tempe krispi tidak mengalami perubahan, lho. Tempe krispi bisa dimakan begitu saja ataupun dicocol pakai saus sesuai selera.

Agar teksturnya garing, sejumlah orang sengaja menambahkan baking powder ke dalam adonan tepung tempe krispi. Sayangnya, jika takarannya kurang pas, penambahan baking powder malah akan merubah rasa tempe krispi. Alih-alih gurih, tempe krispi malah terasa sedikit pahit.

Untuk menyiasatinya, kamu bisa meniru cara membuat tempe krispi yang dibagikan pengguna YouTube sobat dapur. Di unggahan videonya, tampak ia mengganti baking powder dengan satu bahan dapur lain. Meski begitu, tempe krispi yang dihasilkan jauh dari kata gagal.

"Hasilnya garing banget dan renyahnya juga tahan seharian saking kriuknya. Tapi bumbunya juga masih kerasa ada gurih-gurih sedepnya gitu," ungkapnya, dikutip BrilioFood dari YouTube sobat dapur pada Rabu (25/10).

 

Hasilnya Lezat.

Caranya, iris terlebih dahulu tempe yang akan diolah. Agar teksturnya semakin renyah tahan lama, iris tipis tempe.

"Selain jadi renyah, irisan tipis juga bikin tempe yang dihasilkan lebih banyak," jelasnya.

foto: YouTube/sobat dapur

Jika sudah, kamu tinggal siapkan adonan tepungnya. Campur 200 gr tepung beras, 10 gr tepung tapioka, 1 butir telur ayam, dan air. Sambil diaduk, warganet satu ini juga menambahkan satu bahan dapur lainnya, yakni 1 bungkus santan instan. Penambahan santan ini adalah kuncinya, dianggap bisa membuat rasa tempe semakin gurih.

foto: YouTube/sobat dapur

Jangan lupa, tambahkan pula bumbu halus ke dalam adonan tepung. Nah, bumbu halusnya terdiri dari 4 siung bawang putih, 3 butir kemiri, 1 sdt ketumbar, 1 sdt garam, dan 1 sdt kaldu bubuk. Aduk lagi sampai semua bahan tercampur sempurna.

Proses selanjutnya, celupkan satu per satu potongan tempe ke adonan tepung. Bolak-balik potongan tempe agar seluruh permukaannya terbalut adonan tepung.

INFOGRAFIS TRIK GORENG TEMPE KRISPI RENYAH SEHARIAN TANPA BAKING POWDER
© 2023 brilio.net/Rakha Kharista

Jika sudah, langsung goreng tempe di minyak goreng panas pakai api besar, ya.

foto: YouTube/sobat dapur

Setelah kedua sisi tempe tampak menguning, tuang adonan tepung ke dalam minyak goreng panas. Agar kremesan menempel merata, langsung aduk-aduk tempe. Lakukan proses ini sebanyak dua sampai tiga kali agar tekstur tempe krispi semakin renyah.

foto: YouTube/sobat dapur

Jika tempe krispi sudah matang dan berwarna kecokelatan, langsung angkat dan tiriskan. Tunggu beberapa saat sampai kandungan minyaknya berkurang. Kalau sudah, tempe krispi siap untuk disajikan.

foto: YouTube/sobat dapur

Tampilannya menggiurkan, kan?