Brilio.net - Pare biasanya diolah jadi aneka kreasi menu seperti tumis sayur pare, sambal pare, ataupun sekadar dijadikan lalapan rebus. Namun, bagi sejumlah orang, sayur ini kurang nikmat di lidah karena rasa pahitnya yang dominan. Meski begitu, masih banyak orang senang mengonsumsinya karena pare juga mengandung banyak khasiat untuk tubuh.

Dilansir dari narayanahealth.org, pare kaya akan antioksidan, serat, vitamin, sampai aneka mineral. Sejumlah nutrisi di dalam pare dipercaya bisa menguatkan imun tubuh, menjaga jantung selalu sehat, melancarkan pencernaan, menyehatkan kulit, dan masih banyak lagi. Saking sehatnya pare, tak sedikit orang yang memilih mengonsumsinya dalam bentuk jus, lho.

Tetapi, buat kamu yang tak kuat dengan rasa pahit pare, jangan khawatir karena ada trik pengolahan pare biar rasa pahitnya hilang. Ada beberapa trik populer di media sosial untuk menghilangkan pahit pare, misalnya merebusnya bersama asam jawa ataupun tanah lempung. Nah, kalau kamu tak punya kedua bahan tersebut, ada satu trik lagi yang tak kalah efektif, lho.

Trik ini sempat dibagikan oleh warganet di akun TikTok @hadi_zulfa. Ia menjelaskan, trik ini sangat sederhana karena hanya memanfaatkan dua jenis bumbu dapur yang sering digunakan untuk memasak sehari-hari. Di sisi lain, prosesnya juga praktis lantaran pare tak perlu direbus sama sekali.

"Dapat bocoran dari ibu warteg, cukup dengan 2 bumbu dapur ini bikin pare tidak pahit," imbuhnya, dikutip BrilioFood dari TikTok @hadi_zulfa pada Senin (4/12).

 

 

Iris pare dengan ketebalan sesuai selera

Pertama, belah pare memanjang jadi dua bagian. Kemudian, keruk isi atau bagian dalam pare yang berwarna putih sampai bersih. Bagian dalam pare inilah yang jadi sumber rasa pahitnya. Selanjutnya, iris pare dengan ketebalan sesuai selera dan pindahkan ke dalam baskom atau mangkuk.

foto: TikTok/@hadi_zulfa

Nah, agar rasa pahit pare bisa benar-benar hilang, kamu membutuhkan garam dan gula merah secukupnya. Aduk agar garam dan gula merah merata ke seluruh potongan pare sambil diremas-remas supaya kandungan airnya keluar dan pare tampak layu. Proses inilah yang membantu menghilangkan rasa pahit pare, lho.

foto: TikTok/@hadi_zulfa

Jika pare sudah layu, bilas pare dengan air mengalir hingga kesat dan sisa garam serta gula merahnya hilang. Setelah itu, pare siap dimasak jadi hidangan apapun sesuai selera masing-masing. Pemilik akun TikTok @hadi_zulfa mengaku senang mengolahnya jadi tumisan yang agak berkuah dengan bumbu andalannya.

foto: TikTok/@hadi_zulfa

Gimana, kamu tertarik mencoba trik seperti dalam video milik TikTok @hadi_zulfa yang sudah ditonton 1 juta kali ini? Mengintip kolom komentarnya, beberapa warganet ada yang antusias ataupun memiliki trik lain yang disebut-sebut sama efektifnya untuk menghilangkan pahit pare.

"klo aku sih di rendem pke garam semaleman pagi nya d masak. jdi ga pait sama sekali," jelas TikTok @liaa.

"q klo masak tak rebus pake garem dulu parenya..sama skali tdk pahit..serius," tulis TikTok @Reno Maulana.

"aku kalo masak lansung aja biasanya aku masak kuah telur asin pahitnya ilang pas di masak," imbuh TikTok @Minni.