Brilio.net - Lantai kamar mandi yang berkerak bisa jadi masalah yang harus segera ditangani. Dampaknya dapat dirasakan secara langsung maupun tidak langsung. Secara langsung, kerak kuning dapat membuat lantai menjadi licin dan berbahaya, terutama saat basah. Hal ini dapat meningkatkan risiko tergelincir dan jatuh, terutama bagi anak-anak dan orang tua. Selain itu, kerak kuning juga menjadi tempat berkembang biaknya bakteri yang dapat menyebabkan masalah kesehatan seperti infeksi kulit atau gangguan pernapasan jika terhirup dalam jumlah besar.
Untuk mencegah dampak negatif dari lantai kamar mandi yang berkerak, penting untuk membersihkannya secara rutin dan menyeluruh. Biasanya sejumlah orang akan mengandalkan cairan pembersih porselen untuk membersihkan kamar mandi. Namun ada juga yang meracik cairan pembersihnya sendiri dari sejumlah bahan khusus dan air panas. Penggunaan air panas dinilai dapat membantu mengangkat kerak kuning dengan lebih maksimal.
-
Bukan ditambah soda kue, begini trik hilangkan kerak dekil di lantai kamar mandi guna 1 bahan dapur Bahan alternatif ini diklaim punya kemampuan setara dengan soda kue dalam membersihkan.
-
Tak perlu digosok sitrun, ini cara membersihkan kerak di lantai kamar mandi andalkan 1 bahan dapur Bukan cuma jorok, kerak kamar mandi bisa saja jadi sarang bakteri dan kuman. Mari basmi sesegera mungkin.
-
Tak perlu diberi sitrun, ini cara bersihkan kerak kuning di keramik kamar mandi ditambah 1 bahan dapur Kerak kuning di keramik kamar mandi ini harus segera dibersihkan biar tidak membandel.
Bukan direbus pakai baking soda, ini trik cuci lap dapur berminyak dan kumal pakai 2 bahan sederhana
Namun selain dengan menggunakan air panas, kamu juga dapat membersihkan kerak kuning di lantai kamar mandi dengan bahan lain yang lebih ampuh. Nah, bahan ini pernah dipaparkan lebih lanjut oleh pengguna Instagram @ekaratnasari707. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku hanya mengandalkan dua bahan sederhana dan satu di antaranya berasal dari bahan dapur.
Dilansir BrilioFood pada Rabu (1/5), bahan dapur yang dimaksud adalah sabun cuci piring. Sedangkan untuk bahan lain, dia mengandalkan sitrun atau citric acid. Nah, sitrun ini bisa kamu dapatkan di toko kelontong atau toko kue terdekat, ya.
foto: Instagram/@ekaratnasari707
Tanpa diamplas, begini trik praktis perbaiki gunting tumpul dan karatan agar cepat tajam
Untuk cara pakainya, cukup campurkan kedua bahan tadi dalam satu wadah. Lalu larutkan dengan air secukupnya. Tak perlu menggunakan air panas, kamu bisa melarutkannya dengan air keran atau air biasa suhu ruang.
foto: Instagram/@ekaratnasari707