Menurut lansiran BrilioFood dari akun TikTok/@archie.five pada Rabu (5/10), kamu tak perlu menyiapkan alat apapun untuk memisahkan bonggol kubis. Cukup pakai tangan kosong, bonggol kubis akan lepas dengan sendirinya.
Langkah pertama, genggam kedua sisi kubis dengan kedua tangan. Lalu hentakkan kubis di meja atau apapun itu yang permukaannya datar.
-
Trik mengiris kubis ala chef profesional, tipis dan tidak tersisa Kubis baik untuk kulit, menjaga jantung, menurunkan tekanan darah, hingga menangkal radikal bebas.
-
13 Resep olahan kubis jadi menu berkuah, sederhana, lezat, & ekonomis Bisa jadi menu alternatif saat musim hujan.
-
Cara menyimpan kubis agar tidak cepat busuk hingga 2 bulan Jangan sampai habis beli kubis dibiarkan membusuk sehingga terbuang begitu saja.
foto: TikTok/@archie.five
Jika sudah, balikkan posisi kubis. Kemudian tarik bonggol kubis ke atas. Maka bonggol kubis pun akan terpisah dengan mudah. Jika sudah, kamu bisa mengolah kubis sesuai selera.
Cukup mudah bukan cara yang ditunjukkan oleh pemilik akun @archie.five? Kamu bisa langsung mempraktikkannya di rumah. Video ini telah ditonton lebih dari 61 ribu kali dan disukai oleh ribuan akun.