Trik goreng ikan lele agar garing seharian dan bentuknya lurus.
Dilansir BrilioFood, hal pertama yang perlu dilakukan adalah mencuci ikan lele dan membuang isi perutnya. Setelah itu, letakkan ikan lele di dalam wadah. Lalu kucuri dengan sedikit cuka dan ratakan ke seluruh bagian ikan menggunakan tangan.
foto: Instagram/@zelinenaila
-
Tak perlu ditusuk lidi, ini trik goreng ikan lele agar lurus, renyah, dan minyaknya nggak meletup Perlu diperhatikan juga cara membalik ikan lelenya saat digoreng.
-
Tanpa dibalur tepung, ini trik goreng lele agar bumbu meresap, bentuknya lurus, dan garing tahan lama Ikan lele mengandung vitamin B12, selenium, asam lemak omega-3, protein, dan masih banyak lagi.
-
Cuma pakai kompor biasa, trik jitu goreng lele agar cepat matang, tetap lurus, dan minyak tak meletup Mudah dipraktikkan di rumah.
Tak perlu garam atau air jeruk nipis, ini trik jitu bersihkan lendir ikan lele pakai 1 bahan dapur
Nah, tanpa dibilas dulu, langsung goreng ikan lele dalam wajan berisi minyak panas. Supaya hasilnya lebih lurus, pastikan ukuran wajannya lebih lebar dari ikan lele yang digoreng, ya. Dengan begitu, tidak ada ikan lele yang akan melengkung.
foto: Instagram/@zelinenaila
Selanjutnya, jangan lupa tambahan 1 siung bawang merah dan jahe yang sudah dikupas. Kedua bahan ini digunakan untuk meredam cipratan minyak ketika menggoreng ikan lele. Setelah itu, goreng ikan lele seperti biasa sampai garing dan matang sempurna. Jika sudah, angkat dan tiriskan.
"Ikan jadi garing seharian," ujar Instagram @zelinenaila.
foto: Instagram/@zelinenaila
Sejak diunggah pada 24 Januari lalu, video tentang trik menggoreng ikan lele ini sudah ditonton lebih dari 572 ribu kali. Nggak heran jika kemudian ada banyak pengguna Instagram lain yang tertarik. Menilik kolom komentar, tidak sedikit warganet yang mengaku ingin mencoba trik tersebut secara langsung.
"Waah makasih Ceu tipsnya biar tetep kriuk2 yaa wkwk aku ga berani goreng ikan takut nyiprat," ungkap Instagram @ajengayuanggraeni.
"Baru tau aku say….wajib coba nih," papar Instagram @sya_fina76.
"Waah. Aku nanti cobain ahh. Makasih sharingnya mbasayyyy," sahut Instagram @diantaranada.
"sama kak aku juga pakai itu untuk hilangin amis," tutur Instagram @mentoss.id.
"Rasanya asem ga bund ikannya?" tanya akun Instagram @miss_ratanca, yang kemudian dijawab oleh sang pengunggah video, "engga dong bun, kan pake nya secukupnya bukan sebotol."
Manfaat mengonsumsi ikan lele untuk kesehatan dan kecantikan.
Mengonsumsi ikan lele dapat memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan dan kecantikan tubuh. Berikut adalah 9 manfaat mengonsumsi ikan lele yang bisa kamu dapatkan ketika mengonsumsinya:
1. Sumber protein.
Ikan lele mengandung protein tinggi yang penting untuk pembentukan otot, jaringan tubuh, dan mempercepat proses penyembuhan luka.
2. Kaya asam lemak omega-3.
Ikan lele mengandung asam lemak omega-3 yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung, mengurangi peradangan, dan meningkatkan fungsi otak.
3. Meningkatkan kesehatan jantung.
Kandungan omega-3 dalam ikan lele dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan trigliserida dalam darah, serta mengurangi risiko penyakit jantung.
4. Menjaga kesehatan tulang.
Ikan lele mengandung vitamin D dan kalsium yang baik untuk kesehatan tulang dan mencegah osteoporosis.
5. Mengandung vitamin dan mineral.
Ikan lele mengandung berbagai vitamin dan mineral seperti vitamin A, B, dan selenium yang penting untuk kesehatan dan kecantikan kulit.
6. Menjaga kesehatan kulit.
Kandungan vitamin E dalam ikan lele dapat membantu menjaga kesehatan kulit, mencegah penuaan dini, dan menjaga kelembapan kulit.
7. Meningkatkan metabolisme.
Protein tinggi dalam ikan lele dapat membantu meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga membantu dalam proses penurunan berat badan.
8. Membantu menjaga kesehatan mata.
Ikan lele mengandung vitamin A yang penting untuk kesehatan mata dan menjaga penglihatan.
9. Meningkatkan kesehatan rambut.
Kandungan omega-3 dan vitamin E dalam ikan lele dapat membantu menjaga kesehatan rambut, mencegah kerontokan, dan meningkatkan pertumbuhan rambut.