Brilio.net - Wajan dan panci adalah peralatan dapur yang sering digunakan memasak dengan berbagai teknik masak. Wajan dengan desainnya yang dangkal dan lebar, ideal untuk menumis, menggoreng, hingga memasak makanan yang membutuhkan pemanasan cepat dan merata. Di sisi lain, panci yang biasanya bentuknya lebih dalam sangat cocok untuk merebus, mengukus, dan memasak hidangan berkuah seperti sup dan stew. Meskipun tampak sederhana, kedua alat ini memainkan peran penting dalam menciptakan berbagai hidangan lezat yang memanjakan lidah.

Karena digunakan setiap hari, wajan dan panci harus dirawat dengan baik. Bukan tanpa sebab, tingginya intensitas penggunaan wajan dan panci membuat perabot ini mudah gosong atau bahkan menghitam karena terpapar api terus menerus. Nah, noda gosong ini bisa menebal dan menyebabkan kerak.

Untuk mengatasi hal tersebut, sebagian orang biasanya akan melapisi bagian bawah atau pantat wajan dan panci dengan sabun colek. Nah, sabun colek ini dinilai mampu mencegah paparan api secara langsung ke bagian bawah alat masak. Alhasil, alat masak seperti wajan dan panci akan tetap kinclong.

Namun selain menggunakan cara tersebut, ada teknik lain yang nggak kalah ampuh dalam menjaga pantat wajan dan panci agar tidak hitam. Teknik tersebut pernah dilakukan oleh pengguna YouTube Zulaikha pratiwy. Melalui salah satu video yang diunggah, Zulaikha mengaku teknik tersebut dilakukan setelah ia membersihkan wajan dan pancinya dari kerak gosong.

"Merawat dan mempertahankan wajan yang asalnya gosong, kemudian aku bersihkan dengan susah payah sehingga akhirnya menjadi bersih dan kinclong. Nah, bagaimana cara mempertahankannya?" ujar pengguna YouTube Zulaikha pratiwy dikutip BrilioFood pada Jumat (9/8).

foto: YouTube/@Zulaikha pratiwy

Lebih lanjut, cara yang digunakan adalah langsung mencuci wajan dan panci setelah digunakan. Dalam video tersebut, Zulaikha mulanya hendak menggoreng tahu di wajan. Dia mengaku wajan yang digunakan menggoreng harus dalam kondisi benar-benar kering agar tidak ada noda kuning atau hitam akibat pemanasan.

foto: YouTube/@Zulaikha pratiwy

Nah, setelah digunakan untuk menggoreng wajan, dia mengaku bagian bawah wajan sudah tampak kotor. Lantas untuk menghilangkan noda gosong tersebut, Zulaikha menggosoknya dengan amplas. Lebih tepatnya, dia menggunakan amplas halus dan sabun cuci piring.

"Cukup digosok langsung ke bagian yang kuning atau gosong sambil ditekan," ujar Zulaikha.

foto: YouTube/@Zulaikha pratiwy

Setelah digosok, nodanya akan tampak hilang. Jika sudah, bilas dengan air dan gosok lagi menggunakan spons cuci piring. Terakhir, bilas sampai wajan benar-benar bersih. Dengan begitu, wajan atau panci akan selalu kinclong dan nggak gosong.

"Jadi, teman-teman harus melakukan ini setiap selesai masak, segera bersihkan atau segera cuci. Jangan sampai menunggu digunakan berkali-kali dulu, itu gosongnya nanti bakalan tambah parah," terangnya lebih lanjut.

foto: YouTube/@Zulaikha pratiwy

Ditonton lebih dari 8.000 kali, video tentang trik merawat wajan dan panci ini sontak menuai perhatian warganet. Banyak pengguna YouTube lain yang tertarik dan menanggapi langsung di kolom komentar. Sebagian besar mereka mengungkapkan terima kasih karena mendapat ilmu baru yang bermanfaat.

"Makasih bun sdh berbagi tips merawat wajan dan panci agar tidak gosong, selalu kinclong," ujar YouTube @ZidanZulianLuthfi.

"Alhamdulillah dapat ilmu yg bermanfaat.
Terimakasih atas tips ny Bunda," kata YouTube @bundacaca7746.

"Tips yg bermanfaat sekali,, terimakasih byk bunda," sahut YouTube @IrtTanpaArt.

"Kalo dikmpung itu biasanya yg pke tungku kayu bun. Sebelum masak dioles sabn colek," tulis akun YouTube @Cenelle.JuliAnti.

"Terimaksh tips cara merawat wajan nya bunda," komentar akun YouTube @uniqindriyani7735.