Lap terlebih dahulu bagian penutup lubang dan lubang penampungan air menggunakan tisu basah. Bisa pakai tisu basah khusus galon biar lebih aman dan supaya dapat menghilangkan bakteri.

foto: YouTube/Good Job Chanel

Setelah itu, tuangkan sekitar satu panci air panas. Pemilik YouTube/Good Job Chanel pun menjelaskan, air yang dipakai sebaiknya sudah dididihkan hingga 100 derajat celcius. Kemudian dituangkan selagi masih sangat panas. Diamkan air panas di dalam dispenser selama beberapa menit.

foto: YouTube/Good Job Chanel

Cara mengeluarkan air panas dari dalam dispenser adalah buka lubang pembuangan. Bisa cek lubang pembuangan yang dilengkapi tutup di bagian belakang ataupun bawah mesin dispenser. Tetapi, jika dispenser tak memiliki lubang di keduanya, berarti memang harus dibongkar untuk mengeluarkan airnya.

foto: YouTube/Good Job Chanel

Beri wadah atau panci untuk menampung air. Buang semua air dari lubang pembuangan yang kiri dan kanan. Bisa miringkan dispenser sebentar agar airnya benar-benar tiris. Jika dilihat airnya masih kotor, tuangkan air panas sampai dua atau tiga kali hingga benar-benar bersih. Kemudian, dispenser siap digunakan kembali.