Cara ampuh mengusir kutu beras.
foto: TikTok/@adleiv
Memang sebelum menggunakan bahan-bahan tersebut, dia mengaku sudah menjemur beras yang terserang kutu. Namun ternyata, cara ini kurang ampuh. Hal ini diungkapkan langsung melalui salah satu video yang diunggah.
-
Tanpa cuka atau daun jeruk, begini cara ampuh mengusir kutu beras dengan tambahan 2 bumbu dapur Jika tidak disimpan dengan tepat, beras bisa jadi bau atau bahkan sampai berkutu.
-
Bukan pakai rempah atau bumbu dapur, begini cara cepat enyahkan kutu beras dengan 1 alat sederhana Beras yang sudah dihinggapi kutu ini bisa menurun kualitasnya karena jadi lebih kotor dan warnanya pun menguning.
-
Hanya pakai 2 bahan, ini cara cepat mengusir kutu pada beras agar bisa digunakan lagi Dijadikan stok agar nggak bolak-balik ke pasar maupun toko kelontong buat beli beras.
Wanita ini temukan amplop berisi ratusan ribu dalam beras yang dibelinya, tetangga auto ngiri
"Niatnya mau nyetok beras, tapi malah kutuan. Awalnya kutu ini cuma satu atau dua. Tapi setiap nyuci beras, kutunya makin lama makin banyak. Sudah aku jemur, tapi kutu yang keluar cuma sedikit," ujar TikTok @adleiv dikutip BrilioFood pada Kamis (7/3).
foto: TikTok/@adleiv
Lantas untuk mengatasi masalah tersebut, dia pun langsung menambahkan tiga bumbu dapur, yakni daun jeruk, daun salam, dan bawang putih. Cukup benamkan bumbu dapur ini ke dalam beras agar aromanya semakin menyebar. Setelah itu, simpan atau letakkan di luar ruangan dalam kondisi terbuka.
Bukan diberi daun salam atau jeruk, ini cara mengusir kutu beras cukup pakai 1 bahan dapur
"Simpan di luar ruangan, ya, agar kutu-kutu yang keluar nggak ngotorin rumah," terang TikTok @adleiv.
fot: TikTok/@adleiv
Nah, aroma dari daun jeruk, daun salam, dan bawang putih ini cenderung tidak disukai oleh kutu. Oleh sebab itu, kutu beras akan keluar atau pergi dengan sendirinya. Hal tersebut membuat beras kembali bersih dengan cepat.
Jika sudah bersih, pastikan beras disimpan dengan baik. Bersih wadah beras dan lap sampai benar-benar kering. Kondisi wadah yang bersih dan tak lembap akan meminimalisir munculnya kutu beras. Dengan begitu, beras tetap berkualitas meski disimpan dalam waktu yang lama.
Manfaat beras sebagai masker wajah.
Beras memiliki sejumlah manfaat yang bagus untuk kulit wajah, membuatnya menjadi bahan yang populer untuk masker wajah alami. Berikut adalah beberapa manfaat utama beras untuk masker wajah:
1. Mencerahkan kulit.
Beras mengandung zat pemutih alami seperti asam kojat yang dapat membantu mencerahkan kulit dan mengurangi hiperpigmentasi.
2. Menghaluskan kulit.
Kandungan antioksidan dalam beras dapat membantu meratakan tekstur kulit dan mengurangi kerutan halus.
3. Mengurangi jerawat.
Sifat antiinflamasi dan antimikroba beras dapat membantu mengurangi peradangan dan membunuh bakteri penyebab jerawat.
4. Menyamarkan noda hitam.
Kandungan asam pada beras dapat membantu mengurangi noda hitam dan bintik-bintik gelap pada kulit.
5. Menyegarkan kulit.
Masker beras dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan membersihkan pori-pori, sehingga membuat kulit terasa lebih segar dan bersih.
6. Mengontrol minyak berlebih.
Masker beras dapat membantu menyerap kelebihan minyak pada kulit, sehingga cocok untuk kulit berminyak atau berjerawat.
7. Mengurangi pori-pori besar.
Kandungan asam pada beras dapat membantu mengecilkan pori-pori yang membesar.
8. Melembapkan kulit.
Masker beras dapat membantu menjaga kelembapan kulit dan membuatnya terasa lebih lembut.
9. Mengurangi kemerahan.
Sifat antiinflamasi beras dapat membantu mengurangi kemerahan dan iritasi pada kulit.