Brilio.net - Apakah kamu memelihara burung di rumah? Kalau iya, pastikan kamu selalu memberi pakan atau makanan pada waktu dan jumlah yang tepat supaya burung tak kelaparan.
Namun, bagi yang punya jadwal padat, pasti rutin memberi makan burung jadi kegiatan sulit. Kalau sudah begini, tinggal menunggu waktu saja sampai burung jadi sakit bahkan mati.
-
Nggak perlu beli, cara bikin tempat sampah dari barang bekas ini ekonomis dan gampang ditiru Kalau sering beli tempat sampah, bisa boros juga~
-
Kreativitas ala bapak-bapak, cara bikin dispenser beras antikutu yang cuma modal barang bekas Ide ini tidak hanya kreatif tetapi juga menginspirasi banyak orang untuk mencoba membuatnya sendiri.
-
Manfaatkan 1 barang bekas, begini cara kreatif bikin dispenser untuk beras yang antikutu Ukuran barang bekas yang besar membuatnya ideal untuk menyimpan beras.
Cara atasi kulit yang terkena minyak panas agar tak melepuh dan berbekas pakai 2 bahan dapur
Buat kamu yang tak punya banyak waktu, bisa memasang tempat pakan burung otomatis. Alat satu ini sudah banyak dijual di pasaran. Cara menggunakannya pun terbilang praktis, kamu tinggal mengisi tempat pakan tersebut sampai penuh. Jika sudah, letakkan atau pasang di sangkar burung.
Tapi nggak perlu buru-buru beli, ternyata tempat pakan burung ini bisa dibuat dari sampah dapur, lho. Caranya sempat dijelaskan oleh pengguna TikTok @bagus_sibejotutorial. Dalam unggahan videonya, tampak ia hanya memanfaatkan satu sampah dapur, tapi hasilnya tetap mengagumkan, lho.
Tanpa tepung terigu, ini trik goreng bakwan sayur agar semakin renyah dan gurih dengan 2 bahan dapur
Gampang Ditiru.
Pertama, siapkan terlebih dahulu alat serta bahan yang akan dipakai. Dilansir BrilioFood dari TikTok @bagus_sibejotutorial pada Sabtu (7/10), sampah dapur yang digunakan adalah satu buah botol air minum bekas. Nggak cuma itu, ia juga menggunakan satu buah botol sampo bekas.
"Ukuran botolnya terserah, tapi aku yang besar aja kayak gini," ujarnya.
foto: TikTok/@bagus_sibejotutorial
Jika sudah, gambar pola di permukaan botol sampo bekas. Polanya berbentuk setengah lingkaran, gambar di bagian atas sekaligus bawah botol sampo bekas.
foto: TikTok/@bagus_sibejotutorial
Selanjutnya, potong pola sesuai yang sudah dibuat. Dalam proses ini, ia menggunakan cutter. Lakukan secara perlahan, agar hasilnya rapi.
foto: TikTok/@bagus_sibejotutorial
Jangan lupa beri dua sayatan di bagian belakang botol sampo bekas. Ini berfungsi sebagai pengait saat tempat pakan burung ditempelkan ke sarangnya. Sisihkan terlebih dahulu.
foto: TikTok/@bagus_sibejotutorial
Selanjutnya, ambil botol minum bekas. Lalu potong bagian mulut botol sedikit saja.
"Kita cowak seperti ini aja jadinya," ungkapnya lebih lanjut.
foto: TikTok/@bagus_sibejotutorial
Setelah itu, masukkan botol minuman bekas ke kerangka botol sampo tadi. Namun, pastikan kamu memasangnya dengan posisi terbalik, ya. Alhasil, tempat pakan burung siap untuk dipakai.
foto: TikTok/@bagus_sibejotutorial
Dalam videonya, ia menggunakan tempat pakan burung ini sebagai wadah minum. Alhasil, ia isi terlebih dahulu botol minum bekas dengan air bersih sampai penuh. Jika sudah, pasang botol air minum bekas seperti semula.
Tapi cara ini juga bisa dipraktikkan untuk membuat tempat pakan burung, lho.
foto: TikTok/@bagus_sibejotutorial
Terakhir, pasang pengait tempat pakan burung ke salah satu sisi sarang burung. Dengan begitu, pemberian pakan burung jadi lebih praktis, kan?
foto: TikTok/@bagus_sibejotutorial
Menilik kolom komentar video, banyak warganet yang ingin langsung mempraktikkan cara membuat tempat pakan burung ini. Nggak heran jika video ini sudah ditonton hampir 1 juta kali dan disukai oleh 14.400 akun TikTok lainnya.
"Makasih vidionya bro," tulis akun TikTok @Mr Bol.
"mantap mksih ilmunya semoga bermanfaat," ujar akun TikTok @2rasyid.
"kreatif bang, sukses selalu ngontennya," ujar akun TikTok @Yopa Nugraha.
"cuss langsung bikin... makasih inspirasinya bang," sahut akun TikTok @agus Rastavara.
"mantafs lur kreatif banget," tulis akun TikTok @Ending Abd Aziz.