Brilio.net - Keramik kamar mandi memang rawan berkerak, karena sering terpapar air setiap harinya. Hal ini juga kerap dialami oleh emak-emak pengguna YouTube Zulaikha pratiwy. Tetapi, ia mengaku nggak khawatir karena punya sejumlah trik sederhana untuk membersihkan kerak kuning di keramik kamar mandinya.
Biasanya, ia memanfaatkan sitrun atau citric acid. Salah satu bahan pembuat kue ini dikenal tinggi kadar asam yang bisa mengangkat noda pada keramik. Tetapi menurutnya, kalau tak ada sitrun, masih banyak bahan lain yang nggak kalah ampuh untuk membersihkan noda kerak di lantai kamar mandi, lho.
-
Tanpa sitrun, ini cara efektif menghilangkan noda dan kerak kamar mandi hanya dengan 1 bahan dapur Kamar mandi atau toilet cepat kotor karena digunakan setiap hari. Temukan cara mudah membersihkannya dengan satu bahan dapur.
-
Bukan ditambah soda kue, begini trik hilangkan kerak dekil di lantai kamar mandi guna 1 bahan dapur Bahan alternatif ini diklaim punya kemampuan setara dengan soda kue dalam membersihkan.
-
Tanpa disikat sitrun, ini cara bersihkan kerak kuning di keramik bak mandi cuma pakai 1 jenis buah Sitrun berpotensi membuat keramik jadi keropos jika digunakan secara terus menerus.
Cara emak-emak bersihkan perhiasan perak yang sudah kusam kinclong lagi, cukup tambah 1 bahan dapur
Di salah satu unggahan YouTube, warganet yang akrab disapa Zulaikha ini menjelaskan, ada tiga bahan dapur yang bisa kamu pakai untuk mempraktikkan trik bersihkan kerak kuning keramik kamar mandi, lho.
Sebelum masuk ke triknya, siapkan dulu mangkuk atau wadah untuk meracik bahan-bahannya. Masukkan pasta gigi secukupnya ke dalam wadah tersebut. Kemudian, baru tambahkan cuka, baking soda, serta sabun cuci piring secukupnya.
Yup, cuka, baking soda, dan sabun cuci piring itulah bahan dapur inti untuk mempraktikkan trik bersihkan kerak kuning keramik kamar mandi ini. Langsung aduk hingga semua bahan tercampur rata tanpa perlu menambahkan air lagi.
"Ini aku aduk rata sampai mengembang gitu," timpal pemilik akun YouTube Zulaikha pratiwy, dikutip BrilioFood pada Kamis (20/6).
foto: YouTube/Zulaikha pratiwy
Selanjutnya, langsung oleskan racikan bahan pembersih ke keramik kamar mandi. Zulaikha menjelaskan, pastikan kamu memulai proses membersihkan keramik dari yang paling atas, supaya tidak terlalu melelahkan.
Untuk membersihkan keramik kamar mandi yang ada di dinding, Zulaikha menggunakan bantuan spons cuci piring bertekstur kasar, supaya bisa menjangkau sudut-sudut keramik dengan mudah. Lakukan proses menggosok dengan spons sampai bagian keramik terbawah hingga semua noda keraknya hilang.
foto: YouTube/Zulaikha pratiwy
Sementara untuk keramik di bagian lantai, Zulaikha menggosoknya pakai sikat khusus kamar mandi. Gosok selama beberapa saat sampai seluruh nodanya luntur.
Pemilik akun YouTube Zulaikha pratiwy ini juga menjelaskan, racikan bahan pembersih dari pasta gigi, cuka, baking soda, serta sabun cuci piring ini juga bisa kamu aplikasikan pada kloset, gayung, ataupun ember.
Terakhir, jika semua noda sudah benar-benar hilang, tinggal bilas seluruh keramik kamar mandi dengan air mengalir sampai hasilnya kesat.
foto: YouTube/Zulaikha pratiwy
Wah, simpel banget kan trik membersihkan keramik kamar mandi ini? Mengintip kolom komentar di unggahan YouTube Zulaikha pratiwy, tak sedikit warganet terinspirasi ataupun bertanya hal lain seputar trik bersih-bersih, lho.
"kalo sikat wc biar tetep bersih boleh direndam pake apa yah?.. soalnya tempat nya ga ada lubang nya kadang bersisa air dr sikat," tutur YouTube @veraolivia5813 dan dibalas oleh pemilik video, "Pake cuka makan juga bersih nggak bau."
foto: YouTube/Zulaikha pratiwy